Ragu Kemampuan Individu

Senin, 21 Februari 2011 – 07:47 WIB
Para pemain Turkmenistan datang ke Palembang dalam kondisi kelelahan, setelah menjalani perjalanan udara sekitar 11 jam. Kondisi kelelahan terlihat saat pemain Turkmenistan tiba di Hotel Aryadutha Palembang, langsung masuk ke kamar hotel masing-masing, Minggu (20/2). Foto:Evan Zumarli/Sumatera Ekspres

JAKARTA - Menjelang laga melawan Turkmenistan di leg pertama pra kualifikasi Olimpiade 2012 Rabu lusa ( 23/2) di Gelora Jakabaring Palembang, pelatih timnas Alfred Riedl mengakui belum puas dengan kondisi timnya.     

Ditemui usai memimpin latihan kemarin pagi di Lapangan C Senayan pelatih asal Austria itu mengatakan jika kemampuan teknik individu pemain menjadi kekawatirannya sebelum menghadapi TurkmenistanSebelumnya, Riedl sempat mengungkapkan ketidakpuasannya terhadap kondisi fisik Yongki Aribowo dkk yang dianggapnya masih terlalu mudah lelah.      

"Tapi saat ini kondisi stamina pemain banyak meningkat

BACA JUGA: Mulai Gagas PSSI Tandingan

Juga dengan cara bermain mereka
Saat kali pertama datang di camp kondisinya sangat berat

BACA JUGA: Jangan Ada Aklamasi di Kongres PSSI

Tapi, sekarang sudah bagus," ujarnya


Mantan pelatih timnas Vietnam dan Laos ini menyatakan saat ini dirinya fokus meningkatkan kemampuan teknik individu pemainnya

BACA JUGA: Menpora Segera Minta Klarifikasi PSSI

Tapi Riedl mengungkapkan itu bukan persoalan mudahMasalah teknik tidak bisa muncul secara instan.

"Pengalaman dan teknik individu pemain kurang bagusKami punya masalah dengan hal ituMedia harus memahami jika kemampuan teknik tergantung pengalaman pemain," beber RiedlMayoritas  anggota skuad U-23 memang minim jam terbangDi klub mereka banyak menjadi pemain pelapis.  

Sesuai rencana hari ini timnas terbang ke PalembangSelasa pagi Yongky Aribowo dkk akan mecoba lapangan Gelora Jakabaring"Kami akan menjalani latihan terakhir pada Rabu pagi selama 15 menit di gymLatihan penuh terakhir akan kami lakukan Selasa pagi di PalembangKami pilih pagi agar pemain bisa mendapatkan istirahat lebih banyak sebelum pertandinganJadi, kami punya waktu satu setengah hari untuk istirahat," beber Alfred Riedl.

Terkait siapa saja yang akan dipercaya menjadi starter Riedl mengaku hingga kemarin sudah mengantongi sembilan nama.  "Sampai saat ini saya belum menentukan nama-nama 11 pemainTapi saya sudah punya sembilan pemain yang pasti masuk tim intiDua pemain lagi masih belum pastiKami masih punya waktu tiga hari, tidak perlu menentukan tim saat ini," paparnya.

Para pemain lanjut Riedl siap diturunkanHanya Johan Yoga yang punya sedikit masalah"Tapi dia bisa bermain Rabu nantiTim terlihat bagus, tapi kami tidak tahu lawan akan seperti apa, jadi kami belum tahu apa yang akan terjadi Rabu nanti," kilah RiedlSatu pemain dipastikan tidak akan tampilYaitu bek Sriwijaya FC rahmat Latif Rachmat yang baru saja menjalani operasi gigi

Ditegaskannya, sebagai pelatih dirinya tidak akan menuntut tim besutannya bisa menang besar untuk mengamankan jalan ketika harus melawat ke Tukrmenistan yang kondisi cuacanya ekstrem pada 9 Maret mendatang"Menang dengan skor besar - Kami tidak pikirkan ituYang jelas kami harus menang," tegasnya(ali)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tim Verifikasi Dituding Rekayasa Pencalonan NH-NB


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler