Raker dengan Komisi X, Menpora Amali Beber Capaian Bidang Kepemudaan dan Keolahragaan 2022

Selasa, 31 Januari 2023 – 23:19 WIB
Menpora Zainudin Amali saat melaksanakan rapat kerja (Raker) bersama dengan Komisi X DPR RI di Gedung Nusantara I, Jakarta, Selasa (31/1/2023) pagi WIB. Foto: Egan/Kemenpora.go.id

jpnn.com, JAKARTA - Menpora Zainudin Amali melaksanakan rapat kerja (Raker) bersama dengan Komisi X DPR RI di ruang rapat Komisi X DPR RI Gedung Nusantara I, Jakarta, Selasa (31/1/2023) pagi WIB.

Didampingi Sesmenpora Gunawan Suswantoro serta pejabat Eselon I dan II, pria asal Gorontalo itu membahas evaluasi program kerja, anggaran tahun 2022, serta persiapan pelaksanaan program kerja di 2023.

BACA JUGA: Kemenpora Pimpinan Zainudin Amali Raih Predikat WTP, Komisi X DPR RI Angkat Topi

Tidak hanya itu dalam raker tersebut juga dibahas di antaranya pembahasan program anggaran Kemenpora RI sesuai struktur organisasi dan tata kerja (SOTK) baru. 

"Alhamdulillah rapat kerja ini merupakan raker yang pertama di tahun anggaran 2023. Selamat tahun baru tahun 2023," ungkap Menpora Amali.

BACA JUGA: Komisi X DPR RI Singgung Dua Ujung Tombak Membentuk Pendidikan Bermutu

Dalam pemaparannya, Menpora Amali menjelaskan capaian realisasi Kemenpora menurut satuan kerja per 31 Desember 2022 yakni 96,77%. Dari pagu Rp 3.123.198.986.000 realisasi sebesar Rp 3.022.341.856.699. Sisa anggaran Rp 100.857.129.301.

"Bila dibandingkan dengan realisasi serapan tahun 2021, ada peningkatan dari di tahun 2021 realisasi seluruh satker Kemenpora sebesar 95,11%. Jadi, untuk tahun 2022 sebesar 96,77% ada peningkatan satu persen lebih." 

BACA JUGA: Menpora Amali Dapat Pujian dari Komisi X DPR RI Terkait Prestasi Indonesia di SEA Games

"Mungkin salah satu penyebabnya Covid-19 sudah melandai sehingga kegiatan-kegiatan lapangan sudah bisa dilaksanakan," tambah Menpora Amali.

Terkait SOTK Baru di Kemenpora RI, Menpora Amali menyebut ada penyederhanaan birokrasi sekitar 5 keasdepan dengan perubahan anggaran dengan total anggaran Kemenpora Tahun 2023 sesuai SOTK Baru sebesar Rp 2.530.093.157.000.

"Sesuai dengan tekad kami dalam program prioritas kita ada penyederhanaan birokrasi supaya lebih lincah dan gerak cepat." 

"Ini berkorelasi dengan perubahan anggaran sekaligus kami mohon persetujuan," ujar pria kelahiran 16 Maret 1962 itu.

Dalam raker ini, hadir Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda didampingi Wakil Ketua Komisi X DPR RI Dede Yusuf dan Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian. 

Tidak hanya itu juga hadir delapan fraksi dari sembilan yang ada serta dinyatakan telah kuorum dan terbuka untuk umum.

“Atas semangat tahun baru, saya ucapkan selamat tahun baru semoga agenda yang akan dilaksanakan Kemenpora RI akan terlaksana dengan baik pada tahun 2023," kata Ketua Komisi X DPR RI Syaiful Huda.

Komisi X DPR RI mendorong Kemenpora untuk segera menyusun penyelesaian Desain Besar Kepemudaan sebagai landasan hukum pelaksanaan program Kepemudaan. 

Komisi X DPR RI juga mendorong Kemenpora agar berkoordinasi dengan Kemendikbud Ristek untuk memastikan kelanjutan usulan dan pelaksanaan kurikulum olahraga. 

"Catatan raker tanggal 8 November 2022 ialah, Komisi X DPR RI akan mengagendakan raker yang melibatkan Kemendikbud Ristek dan Kemenparekraf membahas pelaksanaan UU Keolahragaan, olahraga pendidikan, olahraga masyarakat, dan olahraga pariwisata," tambah Syaiful Huda.

Pagu definitif Kemenpora RI pada tahun 2023 sebesar Rp 2.530.093.157.000. Komisi X DPR RI berharap meskipun persentase anggaran Kemenpora relatif belum memenuhi harapan, dapat dilaksanakan secara maksimal.

Komisi X DPR RI juga memberikan apresiasi kepada Kemenpora atas implementasi SOTK Baru di tubuh Kemenpora RI. 

"Terima kasih atas perubahan nomenklatur (SOTK) Baru di Kemenpora RI, semoga membuat Kemenpora makin lincah dan cepat dalam pencapaian target di tahun 2023." 

"Prinsipnya sepenuhnya kita serahkan termasuk penyesuaian anggaran dari nomenklatur baru," pungkas politisi partai Partai Kebangkitan Bangsa itu.(kemenpora/mcr16/jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!


Redaktur : Budianto Hutahaean
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler