Rara Ngaku Tak Kenal Nurpati dan DYL

Kamis, 29 September 2011 – 14:31 WIB
JAKARTA - Staf Mahkamah Konstitusi, Kin Isura Ginting alias Rara, memenuhi panggilan Panja Mafia Pemilu, Kamis (29/9) terkait kasus pemalsuan surat palsu MK.

Rara yang sempat dikabarkan menjadi pacar juru panggil MK, Mashuri Hasan itu, mengatakan bahwa dirinya tidak mengenal Komisioner KPU, Andi Nurpati"Tidak kenal Andi Nurpati

BACA JUGA: Honorer Sebelum Januari 2005 Prioritas Diangkat CPNS

Tidak pernah ketemu," kata Rara di hadapan Panja yang diketuai Chairuman Harahap tersebut, Kamis (29/9).

Selain Andi Nurpati yang kini menjadi politisi Partai Demokrat, Rara juga mengaku tak kenal dengan caleg Partai Hanura dapil Sulsel I, Dewi Yasin Limpo (DYL)
Rara mengatakan pertemuannya dengan DYL karena kader partai Hanura itu menghubunginya via ponsel.

“Ketika saya jadi panitia acara wayang ada yang menelepon saya

BACA JUGA: BPOM Grebek Industri Kosmetik Ilegal

Saya tidak tahu nomor siapa,” katanya
Saat itulah Rara baru tahu bahwa yang meneleponnya adalah DYL.

Dia mengaku tidak tahu apa maksud DYL menelepon dan ingin datang ke MK pada malam itu

BACA JUGA: KPK tak Datang, DPR Tersinggung

“Sebelumnya saya tidak pernah bertemu,” kata Rara.

Rara juga menyatakan, bahwa saat itulah juga Mashuri Hasan bertemu dengan DYL“Hasan (pada malam itu) memang ada di samping sayaHasan datang duluan baru bu Dewi,” kata Rara.

Ditambahkannya, pertemuan antara Hasan dan DYL hanya berlangsung sebentar“Kira-kira setengah jamKarena saya panitia, lalu saya pergi mengurus acaraSaya pergi, Hasan ketemu bu Dewi,” jelasnya.

Setelah acara Rara mengaku tidak lagi bertemu dengan Hasan maupun DYL“Saya pulang bawa mobil sendiri bersama petugas katering,” kata Rara.

Selain Rara, Panja Mafia Pemilu juga memanggil BambangKeduanya dipanggil untuk dimintai keterangan terkait sejauh mana peranan mereka dan apa yang dilihat dan didengar terkait kasus surat palsu MK.

Rara adalah staf MK yang diduga berperan mempertemukan Hasan dengan DYL dan lainnya Sedangkan Bambang adalah staf DYL yang diduga menjadi penghubung DYL sekaligus jalur komunikasi ke MH untuk urusan surat(boy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Banggar Lanjutkan Bahas RAPBN


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler