Ratusan Polisi Ikuti Psikotes Senpi

Kamis, 16 Maret 2017 – 06:47 WIB
Ilustrasi. Foto: dokumen JPNN

jpnn.com, BLITAR - Polda Jatim menggelar psikotes senjata api untuk 260 anggota kepolisian resor Blitar Kota.

Kegiatan itu dilakukan setelah kejadian penembakan mahasiswa di Jember oleh oknum polisi, Briptu BM.

BACA JUGA: Polisi Kebut Berkas Briptu BM Penembak Mahasiswa Jember

Ratusan polisi tersebut, menjalani psikotest di GOR Soekarno Hatta Kota Blitar.

Psikotest ini langsung dipimpin Sumber Daya Manusia Polda Jawa Timur.

BACA JUGA: Mabes Polri: Briptu BM Bakal Dipecat Tidak Hormat

Tes dilakukan untuk menghindari adanya anggota polisi yang tidak layak memegang senjata api," ujar Kompol M Mujib Ridwan, Kasubag Psikologi Biro SDM Polda Jatim.

Menurutnya, berdasarkan pemeriksaan, Briptu BM belum menjalani psikotes untuk memegang senjata.

BACA JUGA: Oknum Brimob Penembak Mahasiswa, Ternyata Dia...

Namun, yang bersangkutan mengambil senjata di pos penjagaan untuk dibawa.

Selain untuk anggota yang memegang senjata api, psikotes ini juga untuk pejabat utama Polresta Blitar yang akan naik pangkat. (pul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pelaku Penembakan Sempat Sembunyi di Banyuwangi


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler