Rekening Calon Kapolri Diselidiki

Rabu, 04 Agustus 2010 – 13:50 WIB
JAKARTA- Komisi Kepolisian Nasional (Kompolnas) telah menerima delapan nama perwira tinggi polisi yang bakal mengikuti seleksi pengganti KapolriDelapan nama itu kini sedang digodok untuk mengetahui track record dan kapabilitas mereka untuk menduduki kursi Tribrata Satu

BACA JUGA: Penduduk Indonesia Surplus 4 Juta Jiwa

"Nama sudah kita terima ada delapan orang," ujar Komisioner Kompolnas Adnan Pandu Praja, di sela-sela pembukaan Rapat Koordinasi (Rakor) Kompolnas di Hotel Mercure, Jakarta, Rabu (4/8).

Ditambahkan, dalam proses seleksi ini pihaknya akan melibatkan Pusat Pelaporan Analisa Transaksi Keuangan (PPATK)
Ini untuk mengetahui seberapa besar kekayaan para calon dan record rekening mereka sehingga ke depan kapolri baru tidak tersangkut rekening bermasalah yang dapat mengganggu kinerja polri.

"Itu sudah kami bicarakan, ketua kompolnas sudah mendengar, kami akan melibatkan instansi terkait," tambahnya.

Dijelaskan tak hanya PPATK, kompolnas juga akan mengklarifikasi calon kapolri pada lembaga lainnya seperti Dirjen Pajak, untuk mengetahui riwayat perpajakan mereka

BACA JUGA: Gempa Guncang Hotel SBY

Riwayat pelanggaran Hak Asasi Manusia (HAM) yang dilakukan calon kapolri juga akan dikelarifikasi ke Komnas HAM.
Namun demikian kompolnas enggan merilis secara resmi delapan nama kandidat kapolri itu.

Kabar yang beredar menyebut delapan nama kandidat itu yakni Wakapolri Komjen (pol) Jusuf Manggabarani, Irwasum Komjen (pol) Nanan Soekarna, Kabareskri Komjen (pol) Ito Sumardi
Lima nama lainnya merupakan jenderal bintang dua yakni, Kapolda Sumut Irjen (pol) Oegroseno, Kapolda Metro Jaya Irjen (pol) Timur Pradopo, Kapolda Jatim Pratikyo, Kakor Brimob Irjen (pol)  Imam Sujarwo dan Widyaiswara Sespim Polri Irjen (pol) Bambang Suparno

BACA JUGA: Bupati Siak Bantah Terima Suap Kehutanan

Rakor Kompolnas ini sendiri dihadiri Kompolnas dan seluruh Irwasda dari Polda-polda di Seluruh Indonesia.(zul/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Istana Seriusi Usul Pemindahan Ibu Kota


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler