BEKASI – Demi bisa mendapatkan tiket kereta api saat mudik, sejumlah calon pemudik rela bermalam di Stasiun BekasiHingga kemarin, jumlah penumpang di stasiun Kereta Bekasi sudah mencapai 1.729 pemudik dari berbagai tujuan.
”Saya nginap di stasiun Bekasi sejak Sabtu (20/8) malam, karena takut tidak kebagian tiket
BACA JUGA: Dipimpin Wakapolri, HDCI Janji Tak Arogan di Jalan Raya
Apalagi, jadwal pemberangkatan dari stasiun Bekasi tinggal dua hari lagi,” kata Karman (35) warga Kampung Buaran Bekasi Barat.Sampai saat ini, Karman pemudik tujuan Jawa Timur mengakui belum mendapatkan tiket perjalanan menuju Surabaya
BACA JUGA: Gedung Putra Fatahillah Segera Diresmikan
Alasan, menginap ini, kata dia, untuk mendapatkan jatah duduk saat di dalam keretaBACA JUGA: Monas Tak Dibersihkan Selama 19 Tahun
Karena kalau tidak dapat tiket sudah pasti saya berdiri hingga tujuan,” ujarnya.Hal senada juga diungkapkan, Een Sukaenah (45) pemudik tujuan CirebonDia mengaku sudah 12 jam menunggu di stasiunAlasan menunggu itu, diakui wanita berjilbab ini untuk mendapatkan tiket keberangkatanKarena dengan memilikinya, sudah tentu mendapat jatah kursi.
Menurutnya, dia tidak mau terulang mudik seperti tahun laluDimana dia tidak mendapatkan tiket duduk dan harus membeli tiket berdiri”Saya rela menunggu, yang penting saya dapat jatah duduk untuk pulang kampung,” ucapnya.
Kondisi di stasiun Bekasi sendiri hingga Sabtu (20/8) lebaran sudah dipadati pemudik ke daerah Jawa TimurTerbukti dari 1.729 jenis kereta ekonomi sudah mencapai 565 pemudik, dan untuk kereta bisnis sudah mencapai 1.164 pemudik.
Wakil Kepala Stasiun Bekasi, Dwi Effendi mengatakan, untuk keberangkatan sejak Sabtu (20/8) pemudik yang berangkat dari stasiun Bekasi sudah mencapai 1.729 pemudikMereka terbagi dalam dua kelas yakni kelas bisnis, dan ekomomi”Kemungkinan besar, jumlah itu terus merangkak naik karena jatah keberangkatan dari Bekasi hanya dua hari lagi,” imbuhnya.
Ditemui di ruang kerjanya, Dwi mengakui, keberangkatan kereta yang dari Bekasi berakhir hingga Selasa (23/8)Bagi pemudik yang tidak kebagian tiket saat keberangkatan terakhir, maka dilimpahkan ke stasiun Senen, Stasiun Tanjang Priok, Stasiun Jakarta Kota, dan stasiun Tanah Abang.
Memasuki musim mudik, stasiun Bekasi kata Dwi, mendapat jatah tambahan kereta sebanyak 10 kereta tambahan, yakni 7 kereta kelas ekonomi, dan 3 kereta kelas bisnisNamun, untuk jumlah kereta barang hanya disediakan 3 gerbong”Masing-masing gerbong dibawa satu kereta,” tandasnya(dny)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ratusan Kilo Daging Busuk Disita
Redaktur : Tim Redaksi