Rizal Ramli Ingatkan Jurnalis PWJ Jaga Nalar Kritis

Senin, 10 Desember 2018 – 22:16 WIB
Mantan Menko Maritim Rizal Ramli (kanan) dan praktisi hukum Patra M Zen (tengah) dan Ketua Umum PWJ Tri Bowo Santoso dalam diskusi bertema 'Membangun Asa Negeri dari Perspektif Jurnalis' di Bogor akhir pekan lalu. Foto: PWJ

jpnn.com, BOGOR - Mantan Menteri Koordinator (Menko) Maritim Rizal Ramli mendorong para jurnalis bersikap kritis dalam menyikapi klaim pemerintah. Harapannya, sikap kritis jurnalis akan memacu kinerja pemerintahan.

Rizal menyampaikan hal itu saat menghadiri diskusi bertitel Membangun Asa Negeri dari Perspektif Jurnalis dalam rangka Kongres IV Poros Wartawan Jakarta (PWJ) di Cilember, Bogor pada akhir pekan lalu. Menteri koordinator ekonomi, keuangan dan industri di era Presiden Abdurrahman Wahid itu mengatakan, jurnalis pada tahun politik ini harus bisa menjaga diri agar tak terjebak dalam urusan mendukung calon presiden (capres) ataupun kontestan pemilu legislatif.

BACA JUGA: Trump Tunjuk Mantan Wartawan Fox Jadi Dubes AS untuk PBB

"Produk jurnalistik bukanlah propaganda politik. Jadi, kalau kawan-kawan masih merasa sebagai jurnalis, sebaiknya tidak terjebak pada dukung mendukung capres atau caleg,” ujarnya.

Lebih lanjut Rizal mengharapkan PWJ aktif dalam mencerdaskan masyarakat dengan bersikap kritis. “Daya kritis harus lebih tajam agar pemerintah mampu berbenah," cetusnya.

BACA JUGA: Rizal Ramli: Saya Terkenal, Mantan Penasehat PBB

Selain itu, Rizal juga melontarkan warning agar para jurnalis di PWJ tidak menghasilkan hoaks. Karena itu, katanya, jurnalis harus aktif melakukan konfirmasi.

“Sebaiknya harus ada crosscheck lagi, jangan sampai justru dimanfaatkan narasumber tersebut. Misalnya soal klaim pemerintah soal terlampauinya target penerimaan negara, apa benar demikian?" tutur Rizal di acara yang juga dihadiri praktisi hukum Patra M Zen itu.(ian/rmo/jpg)

BACA JUGA: Polisikan Surya Paloh, Rizal Ramli Tuntut Ganti Rugi Rp 1 T

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diperiksa Polisi, Ini Pesan Rizal Ramli untuk Surya Paloh


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler