jpnn.com, JAKARTA - Dalam beberapa tahun terakhir, kasus penjagalan anjing untuk dikonsumsi makin marak di berbagai daerah.
Salah satu kasus yang paling menggemparkan adalah penyelamatan 226 anjing yang terjadi pada awal 2024.
BACA JUGA: Di Solo Daging Anjing Jadi Santapan, Anak Buah Gibran Baru Sebatas Bikin Imbauan
Anjing-anjing itu ditemukan dalam kondisi kaki, mulut terikat, dan dibungkus karung dalam truk tertutup saat melintas di Tol Cipali menuju Jawa Tengah.
Banyak pihak yang merasa terpanggil untuk membantu, tetapi tidak tahu cara yang efektif untuk berkontribusi.
BACA JUGA: Keseruan Kontes Anjing Perkin Jaya 2023, dari Kecantikan sampai Ketahanan
Hal ini mendorong Rocco Dog Food, brand pakan anjing lokal yang diproduksi CPPETINDO, terlibat dalam hal tersebut.
Mereka mengajak semua orang untuk turut serta dalam gerakan mendukung kesejahteraan anjing-anjing melalui Rocco’s Bark Day Fun Run.
BACA JUGA: Daging Anjing dan Kucing Kini Terlarang Tomohon, tetapi Kelelawar Masih Digandrungi
Acara yang juga sebagai peringatan ulang tahun ke-2 Rocco Dog Indonesia ini diselenggarakan di SPARK, Island 1, Jakarta, pada 11 Agutus 2024.
Business Unit Head CPPETINDO Julius Roland Sebastian mengatakan, acara ini tentang memberikan dampak positif yang nyata bagi kesejahteraan anjing di Indonesia.
"Kami berharap semua peserta bisa menikmati momen ini dan sekaligus mendukung kampanye kami," kata Julius, dalam keterangannya, Senin (8/7).
Rocco’s Bark Day Fun Run merupakan wadah nyata dukungan bagi para pecinta anjing dan upaya untuk membantu tempat penampungan hewan.
Acara ini akan dimeriahkan dengan kegiatan menarik seperti Fun Run 2KM, Photo Contest, Talk Show tentang perawatan anjing, dan banyak lagi.
Tak ketinggalan, ada juga Vet Check, layanan pemeriksaan dan konsultasi kesehatan anjing peliharaan gratis dengan dokter hewan. (jlo/jpnn)
Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh