jpnn.com - JPNN.com MAKASSAR – Pasien dan Tim Medis di Rumah Sakit Siloam Makassar, Sulawesi Selatan, Selasa malam (04/10) dibuat panik.
Ledakan hebat yang terdengar membuat ratusan pasiennya lari keluar gedung untuk menyelamatkan diri.
BACA JUGA: Balas Surat, Gubernur Ruslie Nonton Bioskop Bersama Anak Panti Asuhan
Fajar Online (Jawa Pos Group) melaporkan, ledakan itu bersumber dari lantai 9 gedung RS Siloam.
Menurut Salah satu saksi mengatakan saat ledakan terjadi getaran yang membuat semua orang berhamburan keluar dari gedung.
BACA JUGA: Pernikahan Sedarah, Terbongkar Setelah Kakek Meninggal Dunia
Saat ini belum diketahui penyebab terjadinya ledakan tersebut, pihak rumah sakit masih menunggu polisi setempat untuk menyelidiki penyebabnya.
Belum diketahui juga apakah ada korban cedera, namun kejadian ini mengakibatkan beberapa mobil tertimpa reruntuhan.
BACA JUGA: Oknum PNS Ngamar Bareng Selingkuhan, Berabe Deh
Terhitung 14 mobil pemadam kebakaran telah tiba di RS Siloam untuk segera memadamkan kebakaran tersebut. (*/fajaronline/JPG)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Gempar! Macan Tiba-tiba Muncul di Permukiman, Ini Fotonya
Redaktur : Tim Redaksi