Ruhut Dilaporkan Mega ke Polisi, PDIP DKI: Tidak Ada Cara Lain Selain Dihadapi

Jumat, 13 Mei 2022 – 13:40 WIB
Politikus PDIP Ruhut Sitompul. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sekretaris DPD PDIP DKI Jakarta Gembong Warsono memberikan saran kepada rekan separtainya, Ruhut Sitompul, yang dilaporkan ke Polda Metro Jaya akibat mengunggah meme Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengenakan pakaian adat Suku Dani, Papua, di akunnya di Twitter. 

Ketua Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta itu menyarankan Ruhut Sitompul untuk menghadapi proses hukum dengan baik. 

BACA JUGA: 6 Fakta Kasus Ruhut Sitompul Unggah Foto Anies Baswedan Bertelanjang Dada

Gembong Warsono meminta Ruhut taat terhadap proses hukum. 

"Apalagi, kan, sudah dilaporkan ya tidak ada cara lain selain dihadapi dengan baik, taat proses hukum," ujar Gembong Warsono Jumat (13/5).

BACA JUGA: Mega Melaporkan Ruhut Sitompul, Ini Penjelasan Terbaru Kombes Zulpan

Mengenai pendampingan hukum kepada Ruhut, dia mengaku masih menunggu arahan dari DPP PDIP. 

Dia menuturkan bahwa PDIP memang sudah memiliki badan bantuan hukum, untuk mendampingi anggota yang terlibat masalah hukum. 

BACA JUGA: 5 Berita Terpopuler: Ruhut Dianggap Lecehkan Anies, Mega Langsung Bertindak, Jadi Tangkapan Besar?

“Kami, kan, punya badan bantuan hukum, apakah nanti mau menggunakan itu atau tidak, kami belum tahu karena itu ranahnya DPP. Belum ada arahan lebih lanjut dari DPP,” kata Gembong. 

Mengenai foto yang diunggah oleh Ruhut, Gembong tak banyak berkomentar. 

Dia menyerahkan sepenuhnya pihak berwajib untuk menetapkan apakah hal itu melanggar hukum atau tidak.

Gembong menegaskan pihaknya akan menghargai dan menghormati apa yang dilakukan pihak berwajib. 

"Apakah yang dilakukan Pak Ruhut itu nanti dikategorikan melanggar hukum, ya nanti penegak hukum yang menetapkan. Kami hormati, kami hargai,” tuturnya.

Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan membenarkan informasi adanya laporan terhadap Ruhut Sitompul.

Adapun pelaporan itu disebut-sebut dilayangkan oleh Panglima Komandan Patriot Revolusi (Kopatrev) Petrodes Mega MS Keliduan atau Mega. (mcr4/jpnn)


Redaktur : M. Kusdharmadi
Reporter : Ryana Aryadita Umasugi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler