Saatnya Maung Bangkit

Minggu, 06 Februari 2011 – 12:42 WIB
Markus Horison. Foto: Dok.JPNN

BANDUNG – Malam nanti, Persib Bandung kembali menjalani laga kandang menghadapi Pelita Jaya Karawang di Stadion SiliwangiNamun, akibat tindakan oknum bobotoh yang melakukan tindakan anarkistis saat Persib menjamu Arema Indonesia, laga kali ini digelar tanpa penonton.

Pelatih Persib Bandung Daniel Roekito, derby Jawa Barat ini menjadi titik balik Persib Bandung setelah tak mampu mendapatkan satu pun poin pada laga tandang ke Papua beberapa waktu lalu

BACA JUGA: Chelsea v Liverpool: Tes Torres

"Kita harus bangkit lagi, masa terus terpuruk seperti ini" Pertandingan besok harus kita maksimalkan, malu dong masa kalah terus, apalagi ini di kandang sendiri," papar Daniel Roekito kepada wartawan usai latihan pagi di Stadion Siliwangi, kemarin.

Daniel mengatakan, saat ini Pelita Jaya mengalami kemajuan yang sangat pesat
Terlebih setelah tim kebanggaan masyarakat Karawang itu dilatih oleh pelatih asing asal Serbia Jaya Misha Radovic

BACA JUGA: Sama-sama Terpuruk, Bakal Sengit

"Mereka punya motivasi yang cukup tinggi, terlebih Pelita rata-rata dihuni para pemain muda yang dari segi stamina dan fisik pasti unggul
Karena itu saya tak akan menyepelekan mereka," jelas Daniel.

Untuk menghadapi pertandingan kali ini, Daniel meminta anak asuhnya untuk jangan terlalu percaya diri

BACA JUGA: Inter Milan v AS Roma: Pertarungan Seru!

Dia mengaku tidak mau kejadian seperti saat tandang ke Papua kembali terjadiSaat itu, kata Daniel, pemain sangat percaya diri bisa meraih poin.

"Rasa percaya diri dan optimistis memang harus adaTapi jika terlalu pede tak baik jugaIni akan membuat kita menjadi lemahLebih baik kita fokus saja ke pertandingan agar bisa bermain dengan enjoy,” kata DanielDi sisi lain, Daniel mengaku kebingungan untuk menyiapkan skuad terbaiknyaPasalnya, beberapa pilar Persib terancam tidak bisa diturunkan karena kondisi tubuhnya tidak fit dan cedera.

Setelah penjaga gawang Markus Horison dan Cecep Supriatna yang mengalami cedera, giliran Hilton Moreira, Munadi, dan Jejen Zaenal Abidin yang dipastikan tidak bisa main.  Tak hanya itu, kondisi striker Cristian Gonzales dan Rahmat Affandi pun diragukan bisa tampilPasalnya, kondisi tubuh dua pemain in isedang kurang fit

"Gonzales dan Affandi memang mengaku kepada saya bahwa kondisinya sedang tidak fitTapi semoga saja secepatnya bisa sembuhsaya akan tanya kepada mereka dulu, jika mereka siap diturunkan, ya akan saya turunkan," tambah Daniel.

Sementara itu, pelatih Pelita Jaya Karawang Jaya Misha Radovic mengaku optimistis timnya bisa mencuri poin di stadion SiliwangiMeski mayoritas dihuni pemain muda, dia menganggap kemampuan mereka tak kalah jika dibandingkan dengan Persib.

"Pemain saya memang kebanyakan masih muda, jadi permainannya naik turunNamun saya yakin kita bisa ambil poin 3 di siniApalagi Persib akan tampil sendirian tanpa dukungan para bobotoh," ujar Jaya ketika ditemui saat uji lapangan di Stadion Siliwangi, siang kemarin(wam)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Irfan Bachdim Cedera


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler