Sahabat Daihatsu Mudik Bareng

Sabtu, 27 Juli 2013 – 22:11 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Sebanyak 120 peserta dari delapan Club Daihatsu dan keluarga jurnalis, Sabtu (27/7) diberangkatkan dalam rombongan "Sahabat Daihatsu Pulang Kampung" yang diselenggarakan PT Astra Daihatsu Motor (ADM).

Rombongan ini diberangkatkan dari area Vehicle Logistic Centre(VLC), Jalan Danau Sunter Selatan. Mereka dilepas oleh Rio Sanggau, Domestic Marketing Division Head ADM dan Elvina Afny, CSVC Division Head ADM.

BACA JUGA: Inilah Jadwal Keberangkatan Bus Mudik Bareng

Delapan club daihatsu itu di antaranya Terios Rush Club Indonesia (TERUCI), Daihatsu Taruna Club (DTC), Ceria Club Indonesia (CCI), Daihatsu Zebra Club (ZEC), Sirion Indonesia Club (SIC), Charade Classy Winner Community (CCWC), Avanza Xenia Indonesia Club (AXIC) dan Taruna Owners (TO).

“Mudik bersama komunitas yang bernaung di bawah Daihatsu merupakan agenda rutin kami. Ditahun ini sudah kelima kalinya sejak tahun 2009 Daihatsu melaksanakan mudik bareng bersama komunitas," kata Rio Sanggau.

BACA JUGA: Pensiun dari Polri, Benny Jadi Deputi BNN

Peserta program “Sahabat Daihatsu Pulang Kampung” ini  dibekali dengan uang saku masing-masing sebesar Rp 1,5 juta, T-shirt dan snack untuk bekal di perjalanan serta beragam Door Prize yang akan dibagikan bagi peserta mudik.

Selain merangkul sahabat komunitas, ADM juga menyertakan para jurnalis yang memiliki mobil Daihatsu yang juga melaksanakan mudik. Total peserta yang ikut 100 peserta keluarga dari komunitas, dan 20 peserta keluarga dari jurnalis.

BACA JUGA: Harus Ada Sanksi Tegas untuk Advokat

Tahun ini ADM melibatkan Garda Oto untuk memberikan pemahaman mengenai safety driving, mulai metode konvoi yang aman, pedestrian safety, hingga wawasan tentang touring.

"Ini upaya kami mempererat hubungan harmonis dengan para pengguna Daihatsu, salah satunya dari komunitas. ADM ingin memberikan rasa aman dan nyaman selama perjalanan mudik lebaran,” kata Elvina Afny.

Selain program “Sahabat Daihatsu Pulang Kampung”, PT ADM bersama PT Astra International Tbk – Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) juga memberikan program “Service Ketupat Daihatsu” yaitu perawatan Daihatsu jelang Lebaran yaitu pada 8 Juli – 7 Agustus 2013.(fat/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kuasa Hukum Mario: Uang Rp80 Juta untuk Pegawai MA Hanya THR


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler