Sajikan Striptis, Pub Barcelona Diminta Tutup

Senin, 12 April 2010 – 07:41 WIB
MEDAN- Pusat hiburan pub dan karaoke Barcelona yang terletak di Jalan Pancing Medan menjadi sasaran kemarahan massa dari Front Pembela Islam (FPI) Deli SerdangPasalnya, di tempat tersebut diduga menyajikan tarian striptis atau tari telanjang kepada pengunjung

BACA JUGA: Tambang Emas di Wilayah Tahura

Selain itu, keberadaan pub tersebut juga menjadi sarana praktik asusila lainnya.

Massa FPI menggelar aksi dan berorasi meminta Pub Barcelona ditutup karena menyajikan tarian telanjang kepada para tamu
Pihak Pub Barcelona, melalui Humasnya, Imam menemui massa dari FPI untuk melakukan dialog

BACA JUGA: Dua Mantan Pejabat Kukar Buron

Sayangnya, tidak ada keputusan dalam dialog tersebut karena Imam belum bisa menyepakati permintaan dari massa FPI.

"Belum bisa saya menyepakati tuntutan ini karena saya bukan pemilik, saya hanya pekerja," ujar Iman.

Ketua FPI Deli Serdang, Darwis  Yusuf dan Ketua laskar FPI,  Abdul kadir Zaelani tampak emosi
Aksi yang mendapat penjagaan aparat kepolisian ini kemudian kembali berdialog.

“Barcelona dalam waktu seminggu harus tutup, bila tidak jangan salahkan FPI dan masyarakat sekitar melakukan tindakkan anarkis,” ujar ketua FPI Deli Serdang, Darwis Yusuf.

Pihak Barcelona membuat kesepakatan pertemuan dengan pemilik pekan depan untuk membicarakan tudingan yang telah diterima FPI tentang  adanya pertunjukan tari telanjang dan aksi asusila lainy yang cendrung kearah maksiat tersebut.(min/fuz/jpnn)

BACA JUGA: Ditemukan, 30 Situs Purbakala

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kejati Gorontalo Masih Nunggak 16 Kasus Tipikor


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler