Sambut Hari Kemerdekaan, Pertamina Perkuat Distribusi BBM dan LPG di IKN

Jumat, 16 Agustus 2024 – 18:56 WIB
Pertamina Patra Niaga membentuk Satuan Tugas (Satgas) untuk memastikan distribusi BBM dan LPG di Ibu Kota Negara (IKN). Foto: Pertamina

jpnn.com, JAKARTA - Pertamina Patra Niaga membentuk Satuan Tugas (Satgas) untuk memastikan distribusi BBM dan LPG di Ibu Kota Negara (IKN) terpenenuhi selama perayaan HUT ke79 RI.

Satgas yang dibentuk sejak awal Agustus itu akan berakhir pada Sabtu (31/8).

BACA JUGA: Pertamina dan Siemens Energy Siap Berkolaborasi Wujudkan Transisi Energi Berkelanjutan

Corporate Secretary Pertamina Patra Niaga Heppy Wulansari menjelaskan pihaknya telah melakukan berbagai langkah strategis untuk memastikan distribusi energi berjalan lancar.

"Pertamina Patra Niaga telah meningkatkan stok bahan bakar di beberapa titik penting di sekitar IKN termasuk memastikan stok dan distribusi LPG. Selain itu, berbagai infrastruktur penunjang, termasuk mobil tangki dan fasilitas penyimpanan, telah disiapkan untuk mengantisipasi lonjakan permintaan selama perayaan," kata Heppy.

BACA JUGA: Pertamina Patra Niaga Pecat Operator SPBU Nakal

Area Manager Communication, Relation & CSR Kalimantan Pertamina Patra Niaga Arya Yusa Dwicandra, menambahkan Pertamina telah menyiapkan dan menyiagakan fasilitas penimbunan (storage) seperti Integrated Terminal (IT) Balikpapan, Aviation Fuel Terminal (AFT) Sepinggan dan APT Pranoto Samarinda.

Untuk Kota Balikpapan terdapat 15 SPBU Reguler dan 2 SPBU Modular, sedangkan yang berada di Penajam Paser Utara ada 4 SPBU Reguler, 3 SPBU Mini, 4 Pertashop ,1 SPBU Modular, SPBU Kantong ada 6 berupa mobil tangki, 2 layanan kemasan, 2 unit pickup kemasan dan 5 motoris.

BACA JUGA: Pertamina Lakukan Daur Ulang Ribuan Baju Seragam

“Pada hari ini pun telah diresmikan 2 unit SPBU MyPertamina untuk menunjang distribusi energi di wilayah IKN. Kedua SPBU tersebut memiliki penampungan (storage) masing-masing sebesar 10 Kiloliter (KL), yang berlokasi di Desa Bukit Raya Kecamatan Sepaku Kabupaten Penajam Paser Utara dan di JL. letkol. Pol. H.M. Asnawi Arbain Kelurahan Gunung Bahagia Balikpapan," tambah Arya.

Pertamina Patra Niaga di Regional Kalimantan pun telah melakukan koordinasi intensif dengan berbagai pihak terkait untuk memastikan distribusi BBM dan LPG berjalan tanpa hambatan.

Satgas siap siaga 24 jam untuk menjamin kebutuhan energi terpenuhi dengan baik

"Kami juga telah mengadakan pelatihan khusus bagi para petugas lapangan untuk meningkatkan kesiapsiagaan dan respons cepat terhadap berbagai situasi yang mungkin terjadi. Keselamatan dan keamanan distribusi energi adalah prioritas utama," tambah Arya.

Selain memastikan ketersediaan energi, Pertamina Patra Niaga juga berkomitmen untuk menjaga kelestarian lingkungan selama acara berlangsung.

Berbagai inisiatif hijau, seperti penggunaan bahan bakar ramah lingkungan dan pengurangan emisi, telah diterapkan sebagai bagian dari upaya berkelanjutan perusahaan dalam mendukung pembangunan yang berkelanjutan di IKN.

"Kami bangga dapat berkontribusi dalam perayaan HUT RI yang ke-79 di IKN. Ini adalah momen bersejarah bagi bangsa kita, dan kami berkomitmen untuk memberikan yang terbaik dalam memastikan acara berjalan sukses," tutup Arya. (jpnn)

Yuk, Simak Juga Video ini!

BACA ARTIKEL LAINNYA... Langkah Pertamina Naikkan Pertamax Dinilai Pada Waktu yang Tepat


Redaktur : Dedi Sofian
Reporter : Dedi Sofian, JPNN.com

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler