Saran Beckham untuk Setan Merah

Selasa, 24 Februari 2009 – 10:12 WIB
CINTA David Beckham kepada Manchester United belum juga lunturMeski telah meninggalkan Old Trafford sejak 2003, mantan kapten Timnas Inggris itu masih memberikan dukungan penuh bagi Setan Merah (julukan United).
   
Nah, kebetulan United bakal bertamu ke Giuseppe Meazza, untuk menantang Inter Milan di first leg Babak 16 Besar Liga Champions, dini hari nanti

BACA JUGA: Honda Terancam Tidak Laku

Sedangkan, Beckham sekarang berada di Kota Milan membela klub sekota Inter, AC Milan.
   
Karena punya pengalaman bentrok dengan Nerazzurri (julukan Inter), Beckham pun sedikit memberikan bocoran kepada United
Menurut Beckham, Setan Merah harus mewaspadai duet striker Zlatan Ibrahimovic-Adriano.
   
"Mereka (Inter) punya banyak pemain bagus

BACA JUGA: Barcelona dan Bayern Takluk di Kandang Jelang Away

Namun, saya pikir dua penyerang tersebut sangat kuat," ungkap Beckham kepada The Independent, seusai laga Milan versus Cagliari, di San Siro, Minggu (22/2) lalu, seperti dilansir Goal.
   
Saran yang diberikan Beckham itu berdasar pada pengalaman pribadinya ketika membela Milan di Derby della Madonnina versus Inter, 15 Februari lalu
Ketika itu, Rossoneri (julukan Milan) ditekuk 1-2 oleh rival sekotanya, Inter.
    
"Mereka cepat dan tidak takut menahan bola lama-lama

BACA JUGA: Robohkan Jennings, Miguel Cotto Kembali Juara Dunia

(United) harus mampu mengontrol permainan lawan, kalau tidak mereka sulit mengalahkan Inter," lanjut pemain Los Angeles Galaxy yang dipinjam ke Milan itu.
    
Kendati mengakui kekuatan Inter, Beckham menilai United masih lebih unggulMereka punya pengalamanApalagi, status sebagai juara bertahanSelain itu, United punya komposisi pemain yang merupakan perpaduan semangat muda dan pengalaman pemain senior.
    
"Mereka adalah favorit di mata saya, tapi saya tentu tidak bisa obyektifMereka (United) datang ke sini (Giuseppe Meazza) dengan rekor tak terkalahkan dan saya harap itu akan berlanjut," papar suami dari Victoria Adams itu.
    
"Saya menjadi bagian dari pendukung mereka karena saya fans United dan pemain MilanSaya juga akan berusaha untuk berbuicara dengan para pemain United dan manajer (Sir Alex Ferguson)," ungkap Beckham(ham)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Debut, Zahir Ali Langsung Rebut Dua Poin


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler