Sarang Teroris Tak Hanya Temanggung

Sabtu, 08 Agustus 2009 – 08:46 WIB

JAKARTA--Kepala Divisi Humas Mabes Polri Irjen Pol Nanan Soekarna menjelaskan, lokasi penggerebegan di Temanggung adalah salah satu dari beberapa daerah yang selama ini diawasi Tim Densus 88Pengepungan dilakukan di sebuah rumah milik warga di RT 1 RW 7 Dusun Beji, Desa Kedu, Temanggung, Jawa Tengah.

Hingga saat ini, masih ada tersangka teroris yang berada di dalam rumah tersebut, dan diduga memiliki senjata api

BACA JUGA: Noordin Digerebeg 150 Anggota Densus

"Makanya, ada kontak senjata
Artinya mereka memakai senjata juga," jelas Nanan di Mabes Polri, Jumat (7/8) malam.

"Diperkirakan 3 sampai 4 orang di dalam (rumah), yang dikepung saat ini baru satu rumah," ujarnya

BACA JUGA: Densus Tangkap Simpul Noordin

Nanan mengatakan, belum mengetahui hingga saat ini, apakah ada yang tewas atau tertembak dalam penyergapan tersebut
Dia juga mengatakan, belum dapat memastikan, apakah perkembangan bisa dipublikasikan secepatnya, atau menunggu penyidikan di lapangan selesai.

Pihak Polri mengakui, telah menahan dua warga Temanggung, di Pasar Kedu, Jumat sore, yang diduga terkait dan membantu pelaku teroris

BACA JUGA: Noordin Terkepung di Dalam Rumah

Keduanya merupakan saudara sepupu"Hingga saat ini, dilaporkan baru menangkap dua orangSaat ini diamankan di Polres Jawa Tengah," kata Nanan Soekarna.

Dijelaskan,  Aris (32) dan Indra (23) ditangkap terkait keberadaan Noordin M Top di kediaman merekaSejauh mana mereka terlibat dalam aksi terorisme, masih dikembangkan dalam pemeriksaan keteranganNanan mengatakan, sejauh ini keterlibatan keduanya masih dikaitkan dengan aksi terorisme yang dilakukan Noordin M Top, beberapa tahun lalu"Kaitannya dengan pemboman Kuningan II, masih ditelusuri," imbuhnya.(lev/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Cuti Bersama Lebaran Hanya 2 Hari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler