Saukani Histeris Saat Melihat Safarudin Tewas Tergantung di Dapur

Jumat, 25 Desember 2020 – 01:59 WIB
Ilustrasi Police Line. Foto: antaranews.com

jpnn.com, TANGGAMUS - Safarudin, 60, warga Pekon Tangkit Serdang, Kecamatan Pugung, Tanggamus, Lampung, tewas secara mengenaskan, Kamis siang (24/12). Tubuhnya ditemukan tergantung di dapur rumah.

Peristiwa itu kali pertama diketahui Saukani, 45, tetangga Safarudin. Saat itu ia hendak mengambil air sumur di dapur rumah anak korban.

BACA JUGA: Polisi Tak Beri Ampun, EE Langsung Dikirim ke Akhirat

Lantas ia melihat Safarudin tergantung di kayu kasau dapur dengan seutas tali tambang warna oranye. Lehernya juga terlilit handuk. Sementara disampingnya terdapat kursi plastik.

Saukani kemudian memberitahu Burhanudin, kakak Safarudin. Peristiwa itu juga diteruskan ke polisi.

BACA JUGA: Simpatisan FPI yang Hina Pemerintah di Medsos Ternyata Punya 35 Akun

Mendapat informasi, anggota Polsek Pugung bersama Babinsa dan pihak medis langsung menuju tempat kejadian perkara (TKP). Mayat Safarudin dievakuasi.

Kapolsek Pugung Ipda Okta Devi mengatakan, dari hasil pemeriksaan bidan desa, diduga Safarudin tewas karena gantung diri.

BACA JUGA: Top, Ini Pidato Yaqut Cholil Qoumas saat Acara Pisah Sambut Menag

“Korban identik bunuh diri dan tidak didapati tanda kekerasan pada tubuhnya,” kata Ipda Okta Devi mewakili Kapolres Tanggamus AKBP Oni Prasetya.

Dari lokasi kejadian, pihaknya menyita barang bukti seutas tambang warna oranye dan sehelai handuk yang digunakan untuk melilit tali.

Okta Devi menuturkan, berdasar keterangan pihak keluarga, diduga Safarudin bunuh diri karena depresi karena sakit yang tidak sembuh.

Beberapa hari sebelumnya, gelagat korban mencurigakan. Ia meminta maaf ke keluarga dan berpesan jika meninggal agar tidak dimakamkan dengan tata cara pasien Covid-19.

BACA JUGA:

“Keluarga korban menyatakan menolak untuk dilakukan autopsi dan akan dibuatkan surat penolakan. Saat ini jenazah dalam proses pemakaman di TPU setempat,” sebut dia. (ehl/ral/ais/radarlampung)


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler