SBY Diminta Berpidato soal Pancasila

Kamis, 11 Maret 2010 – 15:14 WIB
JAKARTA- Ketua Pelaksana Harian Pimpinan Kolektif Nasional Partai Demokrasi Pembaruan, Roy BB Janis minta Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berkenan menyampaikan pidato kenegaraan mengenai Pancasila sebagai falsafah kehidupan Bangsa IndonesiaPidato kenegaraan tersebut diharapkan berlangsung pada tepat 1 Juni merupakan hari lahirnya Pancasila

BACA JUGA: Priyo: Terlalu Pagi Digunakan

Harapan itu dikemukakan Roy BB Janis disela-sela Silaturahim Kaum Nasionalis, di uala Perpustakaan Nasional, Jakarta, Kamis (11/3).

Pidato kenegaraan presiden tentang Pancasila tersebut, lanjut Roy, pasti sangat ditunggu-tunggu oleh rakyat Indonesia karena semenjak reformasi terjadi belum ada seorang presiden pun yang berani berpidato tentang Pancasila
Mulai dari BJ Habibie, Gus Dur, Megawati bahkan SBY sendiri belum pernah secara khusus berpidato soal Pancasila.

"Sulit kita memahami fakta ini karena sepertinya para pemimpin bangsa ini mengalami semacam gangguan psikologis untuk membicarakan Pancasila kepada rakyatnya sendiri

BACA JUGA: Bea Cukai Dituding Legalkan Narkoba Masuk Indonesia

Padahal Pancasila itu sesungguhnya adalah alat pemersatu suku bangsa yang sangat heterogen ini," kata Roy BB Janis.

Apalagi di tengah-tengah pergaulan internasional dan global ini, tambah dia, jika Pancasila tidak lagi diberi ruang yang memadai akan jadi apa bangsa dan negara ini ke depan karena telah kehilangan jatidirinya.

Dijelaskan Roy, lahirnya berbagai produk UU yang secara kasat-mata bertentangan dengan kultur dan budaya Indonesia itu merupakan salah satu akibat dari melemahnya penghayatan pengambil keputusan terhadap Pancasila
Alhasil, berapa banyak sumber daya milik negeri ini tapi dimanfaatkan oleh asing untuk kepentingannya sendiri, sementara rakyat tetap saja miskin.

Roy juga menegaskan bahwa mempertahankan Pancasila sebagai dasar negara adalah sebuah pekerjaan mulia dan menjaga keutuhan bangsa ini ke depan

BACA JUGA: Berbelit, Rekanan Pemkab Supiori Diganjar 9 Tahun

"Jadi siapa pun presiden negeri ini ke depan hendaknya jangan malu-malu menyebut Pancasila sebagai jatidiri bangsa dan kita berharap Presiden SBY harus memulai dari sekarang," pinta Roy BB Janis(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Diingatkan, Ancaman Klaim Budaya dari Timor Leste


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler