SBY Minta ITB Tunda Gelar Doktor HC

Setelah Pilpres Saja

Sabtu, 07 Februari 2009 – 07:06 WIB
JAKARTA - Rencana Institut Teknologi Bandung (ITB) memberikan gelar doktor honoris causa (HC) kepada Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akhirnya ditundaPemberian gelar kehormatan tersebut memang menuai kontroversi karena dilakukan menjelang pemilihan presiden (pilpres).

Rektor ITB Djoko Santoso mengaku telah menyampaikan keputusan senat ITB yang menetapkan SBY akan menerima doktor HC

BACA JUGA: Salawat Badar Menggema di Silaturahmi Tahun Baru Imlek

Namun, atas inisiatif SBY, penganugerahan gelar itu ditunda hingga pilpres mendatang.

''Atas keinginan dan kearifan beliau sendiri, penganugerahan ini akan ditentukan kemudian hari sesudah pilpres
Setelah pilpres nanti dibicarakan kembali,'' ujar Djoko di Kantor Kepresidenan, Jumat (6/2).

Sebelumnya, rencana ITB memberikan gelar doktor HC kepada SBY menuai kontroversi

BACA JUGA: Pembangunan Menara Tertinggi di Asia Berlanjut

Ada yang menuding gelar tersebut merupakan misi agar pimpinan ITB kelak tetap menjadi langganan jatah menteri.

ITB selama ini memang pelit memberikan gelar kehormatan tersebut
Bahkan, salah seorang mantan Presiden B.J

BACA JUGA: Polisi Terus Buru Dalang Kisruh Sumut

Habibie yang selama ini dikenal peduli riset dan teknologi pun tidak pernah dianugerahi gelar kehormatan dari ITB.

Djoko menjelaskan, alasan ITB untuk memberikan gelar doktor HC kepada SBY semata-mata bersifat praktisSebab, ITB sekarang sangat maju''Dulu (ITB) bukan kelas dunia, sekarang kelas duniaITB tentu tidak bisa maju sendiri kalau tidak didukung keadaan luar ITBKeadaan di luar ITB itu tentu saja ada dirigennya dan dirigen itu adalah Presiden SBY,'' paparnya.

Dia menambahkan, karakter SBY yang bekerja keras, tekun, jujur, dan cermat, termasuk tidak korup, menjadi landasan bila masyarakat industri akan ditumbuhkan.

Selain rencana penganugerahan gelar doktor HC kepada SBY, Djoko membicarakan agenda peringatan dies natalis ITB''Sesuai tahun kelahiran ITB pada 1969, pada tahun ini kami akan memperingati 50 tahun berdirinya ITBAgenda kami tentu sangat banyakYaitu, pameran iptek, peluncuran koin ITB, peluncuran prangko ITB, peluncuran berbagai seminar yang berkaitan dengan solusi masalah bangsa ini, dan beberapa penghargaan,'' jelasnya.

Penghargaan dari ITB itu, antara lain, penganugerahan doktor HC dan penghargaan lain dalam berbagai tingkatMisalnya, penghargaan Ganesha Wirya Adiutama, Ganesha Cendikia Adiutama, dan seterusnya''Itu akan kami berikan kepada berbagai pihak yang memang berjasa dalam kaitan pemikiran maupun perkembangan ilmu pengetahuan teknologi.''(iw/agm)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Polda Baru Harus Benahi Komunikasi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler