SBY Minta Menlu Pulangkan Jenazah Ruyati

Kamis, 23 Juni 2011 – 16:21 WIB

JAKARTA — Setelah kecolongan jadwal eksekusi Ruyati binti Satubi, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono meminta agar Kementrian Luar Negeri (Kemenlu) untuk memaksimalkan upaya pemulangan jenazah TKW asal Bekasi tersebut.

Pada wartawan di Istana Negara, Kamis (23/6), Menakertrans Muhaimin Iskandar mengakui bahwa pada pertemuan rapat kabinet terbatas, Presiden SBY sempat menanyakan serius perihal desakan banyak pihak untuk memulangkan jenazah Ruyati ke Indonesia"Sempat dibahas

BACA JUGA: MK Kukuh Kewenangan Ultra Petita

Diperintahkan (oleh SBY) kepada Menlu untuk melakukan loby (pemulangan jenazah),’’ kata Muhaimin.

Tentu saja memulangkan jenazah Ruyati yang dihukum pancung pada 18 Juni lalu bukanlah hal mudah
Namun kata Muhaimin, pemerintah tetap melakukan usaha semaksimal mungkin memenuhi permintaan pihak keluarga Ruyati.

Dijelaskan Muhaimin, keinginan untuk memulangkan jenazah Ruyati sudah disampaikan kepada kedutaan Saudi Arabia yang ada di Indonesia

BACA JUGA: Tangani Hukuman Mati, SBY Bentuk Satgas Lagi

Selain itu Kemenlu juga sudah melakukan banyak loby dengan berbagai pihak di Arab Saudi
Namun beberapa kendala dihadapi seperti masalah agama, tradisi dan imigrasi.

‘’Tapi kalau memang itu ada keputusan politik, ya kita tidak bisa memprediksi

BACA JUGA: Interpol Belum Lacak Posisi Nunun

Bagaimanapun yang namanya pemerintah tetap berusaha dan tetap optimis,’’ kata Muhaimin.

Andai pun permintaan kepulangan jenazah disetujui oleh pemerintah Arab Saudi, diperkirakan akan memakan waktu cukup lama.’’Macam-macam, ada yang sebulan dan ada yang lebih lamaTapi sebagai bangsa kita harus optimisDulu pernah kita pesimis ternyata jenazah bisa datang,’’ kata Muhaimin.(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Maskapai Lain Berpeluang Angkut Jamaah Haji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler