SBY Ultimatum Menteri Barunya

Jumat, 23 Oktober 2009 – 13:18 WIB
JAKARTA– Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) memimpin sidang perdana Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) IIDalam rapat itu, SBY didampingi Wapres Boediono

BACA JUGA: BLT Mahasiswa Gunadarma untuk Korban Gempa

Sebelum semua menteri melaksanakan tugas di departemen masing-masing, SBY mengingatkan tentang sejumlah aturan menajemen pemerintah, hingga teknis persidangan.

“Mulai hari ini, menteri harus tahu aturan-aturan pemerintahan
Semua tugas harus dijalankan sesuai dengan pedoman perundang-undangan, secara tertib, termasuk tertib administrasi dan tertib dalam mematuhi aturan,” ujar SBY mengultimatum para menteri barunya dalam sidang kabinet paripurna pertama, di Gedung Sekretariat Negara Jakarta, Jumat (23/10).

Presiden itu meminta para menteri fokus pada pekerjaan

BACA JUGA: Kader Demokrat di DPR RI tak Eksekusi

“Para menteri harus kerjasama
Diharapkan adalah kerjasama yang solid antara departemen, terutama yang satu bidang koordinasi

BACA JUGA: Menag Janji Tak Telantarkan Jemaah Haji

Disiplin juga harus diterapkan agar tujuan yang ingin dicapai dapat berhasil,” tukasnya.

Karena ada program 100 hari kerja, SBY mengingatkan para menteri untuk tidak terlenaMaksudnya lebih memprioritaskan pelaksanaan agenda 100 hari, setelah itu barulah program setahun dan program 5 tahunanSemuanya harus berjalan dengan optimal.

“Kita sedang menjalankan reformasi birokrasiPelayanan terhadap masyarakat harus di kedepankanSemua sektor akan dievaluasiProgram masing-masing departemen dan lembaga dipastikan berjalan dengan baik,” pungkasnya.(gus/fuz/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Senator Kaltim Kecewa pada SBY


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler