JAKARTA – Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Hatta Rajasa menjelaskan, jumlah menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB) jilid 2 diperkirakan berjumlah 34 orangJumlah yang lumayan banyak itu belum termasuk Kepala Badan Intelijen Negara (Ka-BIN), kapolri, dan panglima TNI
BACA JUGA: Terpilihnya Farhan Hamid Hasil Skenario
Jumlah tersebut, kata Hatta, mengacu pada ketentuan undang-undang (UU).“Kabinet masih digodok presiden
BACA JUGA: Ketua KPK, Tumpak Janji Kebal Intervensi
Tapi tidak termasuk BIN, kapolri, dan panglima,” beber Hatta kepada wartawan di Istana Negara Jakarta, Selasa (6/10).Meski penentuan calon menteri menjadi hak prerogatif Presiden SBY, namun peluang menerima saran dari masyarakat masih terbuka lebar
Tentang siapa saja yang berpeluang menjadi menteri, apakah mayoritas akan diisi wajah lama atau baru, Hatta masih mengunci mulut
BACA JUGA: Tumpak cs Siap Keluar dari KPK
“Itu kewenangan presidenIntinya setelah dilantik mereka langsung kerja,” paparnya.Penunjukan menteri itu, lanjut Hatta, sesuai undang-undang, langsung dilakukan setelah pelantikan pasangan SBY-Boediono sebagai presiden-wakil presiden pada 20 Oktober 2009 mendatang“Pengumumannya belum tahu, mungkin beberapa hari setelah ituTapi tanggal 23 presiden berangkat ke Thailand, bisa ditebak kabinet baru kemungkinan akan dimumkan sekitar tanggal itu,” pungkasnya(gus/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bawahan Diisukan Suap, Hendarman Langsung Periksa
Redaktur : Tim Redaksi