Sekda Tolak Satpol PP Dibubarkan

Jumat, 16 April 2010 – 06:08 WIB

MATARAM--Peristiwa berdarah yang melibatkan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) dengan masyarakat Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu lalu, memicu munculnya desakan agar aparat berseragam di bawah naungan pemda itu dibubarkan sajaNamun, dari pihak pemda sendiri, tetap menganggap Satpol PP bermanfaat

BACA JUGA: Akhir April, DPD Nilai Kesiapan Kaltara

Ini seperti sikap Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Mataram, HL Makmur Said.

"Selama ini, Pol PP mempunyai peran besar dalam proses berjalannya pemerintahan di Kota Mataram
Saya berharap, kasus di Tanjung Priok jangan digeneralisir ke daerah lain."Tapi saya tetap berharap, Pol PP Mataram mengevaluasi diri, mana yang kurang tolong segera diperbaiki," ujar Makmur Said

BACA JUGA: UN Curang, 70 Sekolah Masuk Black List

Dikatakan, wacana pembubaran Satpol PP itu bukan langkah yang tepat


Menurutnya, Satpol PP yang ada di Kota Mataram selama melakukan sesuai peraturan dan garis-garis kemanusiaan

BACA JUGA: Pasokan Listrik Jakarta Belum Aman

"Kenapa harus dibubarkan?" terangnya.

Dikatakan, Pol PP sangat membantu kegiatan pemerintah terutama pada tugas-tugas kepamonganDijelaskan, Pemkot Mataram selalu memberikan pemahaman terhadap Pol PP"Kita selalu mengingatkan dalam proses penertiban, tegas itu boleh, tapi jangan menggunakan kekerasan," pesannya.

Hal senada dikatakan Chaerul Anwar, Kepala Satpol PP Kota MataramDisebutkan, tragedi Priok tidak bepengaruh kepada Satpol PP di Mataram"Tidak ada hubungannya, kita tetap fokus untuk pengamanan yang ada di Mataram," kata Chaerul Anwar.

Menurut Chaerul, permintaan sebagian warga agar Satpol PP dibubarkan kurang tepatSebab, Pol PP punya fungsi sentral dalam menciptakan rasa aman bagi masyarakat.  "Kalau ada yang kurang berkenan di hati masyarakat, kita akan perbaikiTapi perlu dicatat, selama ini Pol PP Kota Mataram selalu bermitra dan menjalin hubungan baik dengan masyarakat," ujarnya.

Saat ini, jumlah personil Satpol PP Kota Mataram 98 orangDengan jumlah itu, Pol PP Kota Mataram selalu melakukan pendekatan secara persuasif dalam penanganan kasus di daerah iniMenurut Chaerul, jumlah tersebut sebenarnya masih kurangIdealnya lebih besar dari ini(oni/sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Tadi Malam, Batam Sempat Black Out


Redaktur : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler