jpnn.com - SIDOARJO—Calon jemaah haji (CJH) kloter 32 asal Kabupaten Sidoarjo telah diberangkatkan dari Asrama Haji Embarkasi Surabaya telah diberangkatkan Senin kemarin.
Dalam rombongan itu terdapat 445 jemaah haji. Di antaranya ada sembilan orang yang berisiko tinggi dan terpaksa harus menggunakan kursi roda. Mereka harus mendapat perhatian khusus karena menderita penyakit yang berisiko seperti diabetes, liver, atau jantung.
BACA JUGA: Datang Bawa AK-47, Lalu Bilang..Kepala Kalian akan Hilang, DOR!
“Nantinya petugas yang menyertai di sana akan memberikan perhatian khusus pada jemaah haji yang berisiko tinggi tersebut,” ujar Mohammad Arwani, Ketua Kloter 32.
Sementara itu, Akhmad Nasir, salah satu jemaah haji mengaku, harus memakai tongkat penyangga dan kursi roda, karena ia baru saja mengalami kecelakaan kendaraan bermotor.
BACA JUGA: PNS Gantung Diri di Ruang Kerja, Tinggalkan Surat Wasiat, Isinya Mengejutkan!
Senin kemarin juga diberangkatkan kloter 33 dan 34 asal Kabupaten Mojokerto. Sedangkan, kloter 35, 36, dan 37 rencananya akan diberangkatkan hari ini. (end/flo/jpnn)
BACA JUGA: Wali Kota Ganteng Ini Bilang, Banyak Perempuan PNS Minta Cerai karena...Wow!
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kompleks Olahraga Bertaraf Internasional di Mimika Segera Diresmikan
Redaktur : Tim Redaksi