Sengketa Lahan di Bandara Kulon Progo, Begini Kata Menhub

Kamis, 21 Desember 2017 – 04:57 WIB
Bandara Kulon Progo. Foto dok Humas Kemenhub

jpnn.com, YOGYAKARTA - Pemerintah tengah berupaya mendorong pembangunan Bandara Kulon Progo di Yogyakarta.

Namun langkah pemerintah tampaknya akan sulit, pasalnya warga sekitar ada yang menolak pembangunan Bandara Kulon Progo.

BACA JUGA: Pembangunan Bandara Kulon Progo Diyakini Tingkatkan Ekonomi

Menanggapi hal itu, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi mengatakan akan menyelesaikannya dengan pendekatan persuasif terhadap warga sekitar.

"Kami akan melakukan pendekatan persuasif kepada warga sekitar pembangunan Bandara Kulon Progo. Kami akan cari jalan keluar terbaik," kata Budi.

BACA JUGA: Kereta Semi Cepat Jakarta-Surabaya Diyakini Lebih Efisien

Menurut mantan dirut AP II ini, permasalahan pembebasan lahan bukan hal yang baru.

"Setiap pembebasan tanah pasti ada pro dan kontra, itu sangat wajar terjadi. Untuk itu pemerintah sangat hati-hati dalam menyelesaikannya," terang Budi.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Pembangunan Bandara NYIA, Semoga Seniman Dunia ke Jogja

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menhub: Pemerintah Ingin Libatkan Banyak Pihak Swasta


Redaktur & Reporter : Yessy

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler