Sepertiga Kekuatan Polri Amankan Lebaran

Kamis, 10 September 2009 – 20:12 WIB

JAKARTA - Kepolisian menggelar operasi besar-besaran dalam pengamanan Lebaran 2009 iniMelalui operasi bersandi Ops Ketupat lebaran 2009 yang digelar 13 hingga 28 September ini, sebanyak 120.776 personil atau hampir sepertiga kekuatan kepolisian dikerahkan.

Dalam operasi tersebut, personil kepolisian akan disebar dan dibagi dalam sekala prioritas tingkat I hingga IV.  “Operasi ini bersifat kewilayahan dengan kendali pusat, yang artinya tanggungjawab ada pada tiap-tiap Kapolda,” kata Kadiv Humas Mabes Polri Nanan Soekarna, disela-sela buka puasa bareng dengan wartawan di Restoran Pulau Dua Senayan, Kamis (10/9).

Menurut Nanan, dalam operasi ini Polisi juga diperkuat instansi terkait serta mitra Kamtibmas polisi di daerah

BACA JUGA: ICW Pesimis Soal Seleksi Calon Anggota BPK

Meski demikian, Mabes Polri tetap mem-back up penuh pengamanan yang diserahkan ke masing-masing Polda


“Operasi ini mengedepankan kegiatan preemtif, preventif, Gakkum/Represif (penegakan hukum) yang didukung deteksi dini guna mewujudkan kondisi kamtibmas yang kondusif, sehingga masyarakat dapat melaksanakan perayaan Idul Fitri dengan rasa aman dan nyaman,” kata Nanan.

Disebutkan Nanan, wilayah Polda yang pengamananya masuk skala prioritas I antara lain Lampung, Banten, Metro Jaya,Jabar Jateng, DIY, Jatim dan Bali

BACA JUGA: Kalteng Cari Investor Kelola Lahan Gambut

"Di Polda-Polda ini polisi mengerahkan 55.258 personil," sebut Nanan.

Sedangkan Polda prioritas II/penyangga diantaranya Polda NAD, Sumut, Sumbar, Riau, Sumsel, Sulsel,NTB dan Kalsel yang melibatkan 32.441 personil
Polda prioritas III/Imbangan diantaranya Polda Kepri, Jambi, Bengkulu, Babel, Kalteng, Kalbar, Kaltim, Sulteng, Sultra, Gorontalo, Malut tercatat ada 23.264 personil

BACA JUGA: Tunggu Hasil Otopsi, Siap Surati KBRI Singapura

Adapun Polda Prioritas IV/Pendukung diantaranya Polda Papua, Sulut, Maluku, NTT sebanyak 1.200 personil(rie/JPNN)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kabiro Hukum KPK Diperiksa 3 Jam


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler