jpnn.com, BALIKPAPAN - Bambang dan Sri (keduanya nama samaran) langsung terbangun dari tidur ketika ular piton sepanjang empat meter jatuh di perut mereka, Selasa (16/1).
Pasangan suami istri yang tinggal di Kelurahan Gunung Sari Ilir, Balikpapan Tengah, Kalimantan Timur, itu langsung berteriak histeris.
BACA JUGA: Prostitusi Pelajar, Siswi SMP Layani Pria saat Jam Sekolah
Salah satu tetangga bernama Sandi yang mendengar teriakan Bambang dan Sri bergegas menolong.
Pria 25 tahun itu masuk ke rumah dan mencari ular piton. Tetangga yang lain juga berdatangan.
BACA JUGA: Prostitusi Pelajar via Medsos, Tarif Siswi SMP Rp 750 Ribu
Enam orang ikut membantu mencari ular piton tersebut.
Tak berselang lama, mereka berhasil menangkap ular itu.
BACA JUGA: Prostitusi Pelajar, Tarif Rp 500 Ribu, Eksekusi di Indekos
Sandi menduga ular tersebut memang berada di plafon sejak lama.
Sebab, dari bekas plafon terlihat tulang tikus dan kepiting.
Dia menduga ular tersebut berdiam diri di plafon sambil memakan tikus.
“Kayaknya sudah lama itu, Mas. Pas plafon jatuh itu banyak tulang tikus sama kepiting,” kata Sandi.
Dia menambahkan, ular itu sempat hendak melarikan diri saat akan ditangkap.
Namun, warga sigap sehingga berhasil menangkap ular berbobot 30 kilogram itu.
“Di sini sering ditemuin ular. Kami sudah biasa kalau nemu ular,” kata Sandi.
Dia menduga ada ular lain yang belum tertangkap.
Sebab, ular yang berhasil ditangkap oleh warga itu berjenis kelamin jantan.
“Masih ada betinanya lagi. Jadi, ini masih kami cari. Warga juga waspada karena memang di sini sering ditemukan ular,” tutur Sandi. (yad/yud/k1)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Bang Sandi Terancam Dipenjara 4 Tahun
Redaktur & Reporter : Ragil