Serang KarSa dengan SMS Blast Bagi-Bagi Pulsa

Kamis, 29 Agustus 2013 – 05:35 WIB

jpnn.com - SURABAYA - Situasi pada tiga hari tenang menjelang coblosan Pemilukada Jawa Timur hari ini justru makin marak. Kampanye di social media justru makin ramai karena memang regulasinya belum ada.

Begitu pula halnya dengan kampanye melalui SMS blast. Bila SMS blast dikirimkan untuk mendukung calon masing-masing saja, tidak ada masalah. Namun, banyak pula SMS blast yang berisi kesan penipuan dan kampanye hitam (black campaign).

BACA JUGA: Selamat Mencoblos, Jawa Timur

Pantauan di lapangan menunjukkan, hanya pasangan KarSa yang mengalami serangan kampanye hitam tersebut. SMS yang pertama adalah ajakan kepada masyarakat untuk tidak memilih KarSa dengan menudingnya zalim dan curang serta yang kedua adalah semacam penipuan. Yakni menyebut KarSa bagi-bagi pulsa bila mengirimkan SMS itu ke 15 nomor lain.

Kepala Kantor Media Center KarSa Anang Supriyono sampai geleng-geleng kepala melihat fenomena tersebut. "Saya sudah ratusan kali menerima pertanyaan terkait SMS itu. Apa benar KarSa bagi-bagi pulsa. Jawabannya tentu tidak. SMS itu bukan dari kami," tegas dia.

BACA JUGA: Logistik Pemilukada Jatim Sudah Beres Hingga TPS

Di bagian lain, Bawaslu Jatim mengimbau semua pihak tidak menggunakan cara-cara kotor, misalnya dengan mendiskreditkan pasangan calon lain dalam kampenye di media yang belum ada regulasinya. Misalnya di social media ataupun SMS.

"Karena jelas itu bentuk kampanye yang sama jahatnya dengan politik uang," cetus Ketua Bawaslu Jatim Sufianto. Menurut dia, pihaknya juga sudah menerima laporan terkait dengan masalah tersebut dan menelusurinya. (ano/suf/fei/wan/wnp/jpnn/c9/agm)

BACA JUGA: DPP Partai Barnas Merasa Wewenangnya Dilangkahi KPU Taput

BACA ARTIKEL LAINNYA... Dukungan Partai Dicoret KPU, Cabup Donggala Mengadu ke DKPP


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler