Rating Indonesia meningkat dari BB+ menjadi BBB- yang berarti termasuk kategori negara layak investasi
BACA JUGA: Jembatan Selat Sunda Pakai Teknisi Italia
Indonesia pernah kehilangan peringkat investasi pada 1997, saat dihantam krisis moneter yang diikuti pergantian rezim pemerintahan."Ini merupakan kabar baik bagi rakyat Indonesia
Kenaikan peringkat ini dinilai dari beberapa indikator. Pertumbuhan ekonomi Indonesia di atas 6 persen dianggap kuat dan memiliki daya tahan di tengah krisis yang melanda dunia
BACA JUGA: Mobil Pribadi Dilarang Beli Premium
Indonesia juga dinilai mampu mengurangi rasio utang terhadap GDP dan memiliki kebijakan melindungi ekonomi yang baik bila terjadi krisis."Ini merupakan momentum untuk Indonesia
BACA JUGA: Swasta Diminta Dukung Pembangunan Infrastruktur
Bila investasi masuk, peluang usaha terbuka, pengangguran berkurang dan kesejahteraan rakyat meningkat," ungkap SBY.Namun Fitch juga mengingatkan, bahwa peluang investasi Indonesia masih bisa dipengaruhi oleh masalah politik dan korupsiPresiden SBY pun mengakui, kedua hal tersebut saat ini masih terus diatasi semaksimal mungkin dengan merangkul semua pihak terkait termasuk masyarakat.
"Soal politik dan korupsi, saya akui itu benarKorupsi bukan rahasia umum lagi, karena itu harus diberantas, agar kehidupan rakyat juga baik," tegasnya.
Dengan naiknya peringkat investasi Indonesia di mata dunia, SBY meminta Bank Indonesia, dunia usaha, jajaran pemerintah pusat hingga daerah, untuk bisa menjaga stabilitas ekonomi dan politik dengan baikKarena diperkirakan tahun 2012 mendatang, akan banyak tantangan yang dihadapi.
"Awal tahun depan saya akan undang lagi semua dunia usaha, kepala daerah dan kabinetKita harus lakukan tindakan cepat dan perlu dukungan politikKarena ekonomi dunia diprediksi masih akan gonjang-ganjing," kata SBY.(afz/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Upah Karyawan Freeport Non Staf Naik 24 Persen
Redaktur : Tim Redaksi