Setelah Rapelan, PNS Terima THR dan Gaji ke-13

Kamis, 16 Mei 2019 – 00:07 WIB
THR PNS dibayarkan pada 24 Mei 2019. Ilustrasi Foto: dok.JPNN.com

jpnn.com,  BALIKPAPAN - Pemkot Balikpapan berencana mencairkan THR PNS dan gaji ke-13 dalam waktu dekat. Periodenya pada bulan ini hingga Juni 2019. Sebelumnya, pada April 2019, para PNS menerima rapelan kenaikan gaji.

Untuk gaji ke-14 atau THR, sesuai dengan arahan pemerintah pusat, Pemkot diminta menunaikan kewajibannya paling lambat 24 Mei mendatang.

BACA JUGA: Kabar Gembira untuk PNS terkait Pembayaran THR dan Gaji ke-13

Besarannya adalah gaji pokok dan tunjangan keluarga, tunjangan jabatan atau tunjangan umum. “Tunjangan kinerja tidak termasuk,” jelas Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Balikpapan Madram Muchyar.

Seakan menerima berkah Ramadan, ASN juga akan mendapatkan gaji ke-13. Besarannya seperti THR. Cair pada Juni mendatang. Dengan pertimbangan, gaji ke-13 diberikan sebelum masa pendaftaran masuk sekolah.

BACA JUGA: Bukan Suami Istri di Dalam Kamar, Hmmmm, Mencurigakan

Sementara untuk tenaga bantu (naban), THR dimasukkan ke dalam gaji ke -13. Nominalnya satu kali gaji pokok tanpa potongan.

BACA JUGA: Respons Kepala BKN Terkait Ajakan Tolak THR Bagi ASN

“Belum settle (berapa jumlah anggarannya). Dua atau tiga hari ke depan baru bisa diketahui,” ungkapnya.

BACA JUGA: Kabar Gembira untuk PNS terkait Pembayaran THR dan Gaji ke-13

Terkait payung hukum pembayaran THR PNS, sudah ada revisi Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 36 Tahun 2019 tentang mekanisme pembayaran THR. Dimana tidak perlu Perda, namun cukup perkada.

BACA JUGA: Beredar Ajakan Tolak THR PNS, KASN: Mengapa Tidak Keluar Sekalian?

“Sementara untuk pencairannya lewat APBD perlu diatur Perkada (Peraturan Kepala Daerah). Data kami untuk ASN ada 5.300 orang dan naban ada 5.600 orang,” ujarnya. (rdh/riz/k18)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Beredar Ajakan Tolak THR PNS, KASN: Mengapa Tidak Keluar Sekalian?


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler