Setelah Sanusi Siapa Lagi...

Sabtu, 02 April 2016 – 05:57 WIB
Pimpinan KPK. Foto: M. Kusdharmadi/JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Agus Rahardjo, menegaskan bahwa pihaknya masih membidik pihak lain yang ikut terlibat dalam kasus dugaan suap pembahasan Raperda tentang Rencana Zonasi dan Pulau-Pulau Kecil, dan Raperda tentang Rencana Tata Ruang Kawasan Strategis Pantai Utara Jakarta.

Meski Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta Mohammad Sanusi dan dua tersangka lainnya Presiden Direktur PT Agung Podomoro Land Ariesman Widjaja, dan karyawan PT APL Trinanda Prihantoro sudah terseret, KPK masih mengembangkan kasus ini.

BACA JUGA: Ucap Bismillah...Ruangan Sanusi Digeledah

"Sangat mudah menemukan pihak-pihak ini. Mudah-mudahan dari perkembangan yang kami lakukan bisa koneksi dengan pihak lain," tandas Agus di Gedung KPK, Jumat (1/4).

Senada dengan Agus, Wakil Ketua KPK, Laode Muhammad Syarief berjanji akan membeberkan hasil pengembangan kasus suap lebih lengkap setelah pengembangan selesai.

BACA JUGA: Sanusi Resmi Masuk Bui

"Karena ini adalah OTT sedang dikembangkan, nanti kami akan dapat informasi yang lebih lengkap," ujar Laode. (ysa/rmo/adk/jpnn)

BACA JUGA: Ahok Bilang, Selama Ini Pengesahan Diundur-undur

BACA ARTIKEL LAINNYA... Haji Lulung: Insya Allah Saya Dijaga Allah


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler