Siapa Pencetak Gol Telat Chelsea Atas Everton?

Minggu, 23 Februari 2014 – 14:05 WIB
Kiper Everton Tim Howard dan bek Chelsea, John Terry berjibaku merebut bola tendangan bebas Frank Lampard di Stamford Bridge, Sabtu (22/2). FOTO: Getty Images

jpnn.com - LONDON - Chelsea mencatatkan kemenangan penting saat menghadapi Everton dalam lanjutan English Premier League (EPL) di Stamford Bridge, Sabtu (23/2) malam WIB. Pertandingan terbilang dramatis karena gol tunggal Chelsea tercipta di menit ketiga injury time babak kedua.

Namun yang menarik dibahas bukan cuma kemenangan Chelsea. Tapi siapa pencetak gol telat Chelsea di pertandingan pekan ke-27 EPL itu.

BACA JUGA: Fletcher Segera Ikuti Jejak Rooney

BBC sempat menyebut gol tersebut tercipta melalui gol bunuh diri Tim Howard. Situs ESPN sempat menyatakan bahwa gol tersebut milik Terry. Sedangkan GOAL sempat menyebut gol itu milik Frank Lampard.

Situs Sky Sport juga sempat kebingungan. Situs tersebut bahkan sempat menulis dua nama sebagai pencetak gol, yakni John Terry dan Frank Lampard.

BACA JUGA: Rooney Ogah Bahas Gajinya yang Selangit

Dalam tayangan ulang, gol Chelsea tersebut melibatkan tiga nama. Dari sebuah pelanggaran, Frank Lampard melepaskan umpan tendangan bebas. Dalam posisi itu, Tim Howard dan John Terry berjibaku dan sama-sama menyentuh bola.

Perdebatan akhirnya terjawab kala situs resmi Premier League menyatakan bahwa gol telat Chelsea tersebut diciptakan oleh John Terry.

BACA JUGA: Paul George Ngamuk, Pacers Bekuk Bucks

Usai pertandingan, John Terry langsung diberondong pertanyaan soal siapa pencetak gol telat itu. "Saya memang menyentuhnya," ucap Terry seperti dilansir situs resmi klub. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jelang Sirnas, Sparing dan Adaptasi Atmosfer Pertandingan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler