Sineas Film Internasional Kembali Lirik Indonesia

Kamis, 06 Januari 2011 – 14:21 WIB
JAKARTA - Setelah sukses dengan Eat, Pray & Love (EPL) yang mengambil lokasi syuting di Pulau Bali dengan menghadirkan aktris Hollywood Julia Roberts, insan film dunia internasional lainnya kembali melirik IndonesiaKepada wartawan di Jakarta, Kamis (6/1), Menteri Pariwisata Jero Wacik mengungkapkan, akan ada beberapa perusahaan film internasional yang sudah meminta izin untuk memproduksi film dengan mengambil lokasi syuting di tempat-tempat wisata tanah air.

"Ada perusahaan film terbesar dari Eropa mau buat film adventure dan akan mengambil lokasi gambar tentang kecantikan Raja Ampat (Papua)

BACA JUGA: Pemalsuan Paspor Gayus Dinilai Terencana

Mereka akan melibatkan 200 kru, dan ini nanti bisa menjadi promosi lagi seperti film EPL dulu," kata Jero.

Jero mengaku optimis, semakin banyaknya film internasional yang mengambil lokasi syuting di Indonesia, akan menambah daya tarik wisatawan mancanegara (wisman) untuk datang mengunjungi Indonesia
Tahun 2011 sendiri, ditargetkan jumlah wisman ke Indonesia mencapai 7,7 juta orang, di mana pada tahun 2010 jumlah wisman telah mencapai 7 juta orang.

"Jumlah wisman melihat dari asal negara, semuanya bertambah

BACA JUGA: KPK Tetap akan Minta Keterangan Dirwan Mahmud

Dari Singapura, Malaysia, Australia, Cina, Jepang dan yang besar-besar lainnya, dari Eropa juga naik
Termasuk dari Perancis dan Jerman

BACA JUGA: Pemerintah Siapkan Keppres jadi Tuan Rumah APEC

Ini membuktikan bahwa persepsi dunia tentang Indonesia sudah lebih baik," ucap Jero.

Sementara, untuk (program) Visit Indonesia 2012, kata Jero pula, pemerintah memiliki jargon baru yakni 'Wonderful Indonesia'Dalam hubungan dengan itu pula, tanggal 17-18 Januari ini Jero mengaku akan menghadiri forum ASEAN Tourism Minister Forum di Kamboja.

"Di sana kita akan umumkan pada dunia, bahwa Indonesia akan berubah menjadi 'Wonderful Indonesia'Karena Indonesia memang alamnya wonderful, budayanya wonderful, masyarakatnya wonderful, dan makanannya juga wonderfulJadi memang sangat pantas disebut Wonderful Indonesia," kata Jero(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Janjikankan Transparansi Dana Haji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler