Sinyal Rujuk bagi Donovan

Sabtu, 26 Juni 2010 – 10:23 WIB
BAHAGIA - Landon Donovan berlari merayakan golnya saat laga lawan Aljazair, 23 Juni. Foto: Getty Images/FIFA.com.

JOHANNESBURG - Kebahagiaan Landon Donovan tak habis-habisnyaPenyebab utama tentu sukses timnas Amerika Amerika (AS) melaju ke fase knockout Piala Dunia (PD) 2010.  Dialah yang menjadi pahlawan pada laga penentuan kontra Aljazair dengan mencetak gol saat injury time di Stadion Loftus Versfeld, Pretoria pada 23 Juni lalu.

Gol itu sekaligus menahbiskan Donovan sebagai pemain paling produktif di timnas AS

BACA JUGA: Tunda Pulang, Lanjutkan Dukungan

Tercatat dia mengoleksi 44 gol.  Maka dia pun menjadi top skor sepanjang masa.

Eh, tak berselang lama hatinya kian berbunga-bunga
Pemain kelahiran Ontario, 28 tahun lalu itu bakal rujuk kembali dengan sang isteri, artis Bianca Kajlich

BACA JUGA: Duo Park Bikin Gentar

Kehidupan rumah tangga mereka sempat goyah sejak Juli tahun lalu, memasuki usia perkawinan tahun ketiga
Keduanya hanya pisah ranjang karena proses perceraian tak kunjung rampung.

Memang hingga kemarin belum satupun dari pihak yang bersangkutan buka suara

BACA JUGA: AS v Ghana: Ajang Pelampiasan Dendam

Tapi salah satu rekan dekat Donovan sudah membuka rencana itu kepada majalah America"s PeopleTapi jika memang benar terjadi, rencana itu memang sudah wajar"Sampai saat ini mereka tetap saling berkomunikasi dan sangat dekat satu sama lain," ujar sumber itu seperti dilansir Daily Mail.

Lagipula Donovan tak menutup-nutupi jika kemenangan itu tak lepas dari peran BiancaDia smepat menyapa Bianca lewat salah satu media yang mewawancarainyaMalah Donovan menambahkan dengan gaya seolah mencium wanita pujaannya itu"Kami tak benar-benar bercerai lhoNyatanya saya membawa dia di pertandingan ini dan saya akui dia ada di siniSungguh beruntung saya memilikinya," ujar Donovan.

Peristiwa Juli lalu saat ada gugatan cerai ditanggapi dingin oleh DonovanDia tak kecewa dengan kejadian itu"Kadang-kadang anda belajar lebih banyak dari semua peristiwaUntuk saya persoalan itu juga menjadi pelajaran," tutur dia.

Donovan tentu akan tetap menjadi pilar bagi AS saat menghadapi Ghana nantiMudah-mudahan lancar semuanya, Donovan! (vem)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pembuktian Kualitas Tim Medioker


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler