JAKARTA -- Menteri Pendidikan Nasional (Mendiknas) M Nuh rencananya akan segera meresmikan sekolah jenjang Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang dikhususkan bagi anak-anak Tenaga Kerja Indonesia (TKI) di Kota Kinabalu, Sabah, Malaysia
“Menurut informasi yang kami terima hingga kemarin, rencananya sekolah itu akan diresmikan oleh Bapak Mendiknas sekitar bulan September atau Oktober 2010 mendatang,” ungkap Sekretaris Jenderal Ditjen Manajemen Pendidikan Dasar dan Menengah (Mandikdasmen) Kemdiknas, Bambang Indriyanto, di Jakarta, Rabu (4/8).
Bambang menjelaskan, sekolah yang memiliki daya tampung antara 120-150 anak ini nantinya akan dijadikan sebagai markas SMP Terbuka yang berada di wilayah perbatasan
BACA JUGA: Mahasiswa Otak Kerusuhan Harus Di-DO!
“Alasan kita membangun sekolah ini, bukan hanya karena faktor geografis saja, melainkan juga faktor ekonomi keluarga TKI yang anak-anaknya kurang mendapatkan pendidikan yang layak,” tukasnya.Selain itu, Bambang juga menerangkan bahwa ke depannya juga akan terus mendirikan sekolah SMP terbuka yang terletak di perbatasan dengan negara tetangga
“Bangunannya tidak perlu baru
BACA JUGA: Tak Dibatasi Jumlah PTS jadi PTN
Bisa juga numpang di sekolah induk ataupun di kantor kelurahanBambang menambahkan, jumlah anak-anak TKI yang berada di negara tetangga, khususnya Malaysia dan Singapura diperkirakan sebanyak 28 ribu anak dengan berbagai jenjang sekolah
BACA JUGA: Cepat Tepat untuk SMP Terbuka
Untuk saat ini, lanjut Bambang, pihaknya juga masih terus mendata jumlah anak-anak TKI yang usianya memenuhi jenjang SMP.Adapun hambatan yang dihadapi dalam melakukan pendataan anak-anak TKI ini adalah masalah proses administrasi di kantor imigrasi setempat“Sebagian besar orang tua dari anak-anak itu adalah pekerja pabrik kelapa sawitAdminitrasinya juga masih belum jelasJadi, hingga saat ini proses pendataan itu masih terus berlangsung,” katanya(cha/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Belum Butuh Sekolah Khusus Matematika
Redaktur : Tim Redaksi