BACA JUGA: Quran Raksasa Dipamerkan di Hotel
Semuanya menyarankan minta konfirmasi langsung kepada SBYSekjen DPP Partai Demokrat, Marzuki Alie, yang dimintai keterangannya, Minggu (23/8), malah mengaku tidak tahu-menahu siapa kira-kira nama-nama yang masuk dalam kabinet baru bentukan SBY
BACA JUGA: Hari Pertama Puasa Jakarta Lengang
"Wah, tanya Pak SBY sajaBukan hanya Marzuki, Juru Bicara Presiden SBY, Andi Mallarangeng yang biasanya 'cuap-cuap', malah tak mau memberi komentar sama sekali ketika ditanya soal kabinet baru SBY
BACA JUGA: Obama Juga Jadi Target Noordin
"Memang belum ada bocorannya," lanjut Marzuki pula.Banyak nama beredar yang diperkirakan menjadi menteri dalam kabinet baru SBYNamun semuanya mengunci mulutContoh saja, salah satu polling suratkabar ibukota menyebut bahwa para menteri akan diisi oleh orang-orang partai politik dari koalisi partai pendukung SBYAda nama mulai dari Zulkifli Hasan (PAN), Suryadharma Ali (PPP), Jafar Hafsah (Demokrat), serta puluhan lainnyaNamun belum ada keterangan resmi terkait nama-nama itu.
Presiden SBY sendiri beberapa hari lalu sudah menegaskan, bahwa kabinet barunya akan diumumkan dua bulan ke depanBukan saja soal kabinet, program kerja lima tahun ke depan katanya juga akan disampaikan kepada publik.
"Saya ingin menegaskan bahwa dalam dua bulan ke depan, akan disiapkan rencana aksi untuk pemerintahan 2009-2014Di dalamnya termasuk program kerja 100 hari pertama dan agenda lima tahun ke depan," kata SBY.
SBY memastikan bahwa para menteri dalam kabinet barunya nanti adalah orang-orang dari kalangan partai dan non-partai"Mereka dari orang-orang pilihan, yang bersih, jujur dan kompetenMereka itu langsung mulai bekerja sejak hari pertama dilantik," ucapnya(gus/JPNN)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Menakertrans Bereskan Rekening Liar
Redaktur : Tim Redaksi