Spesialis Curanmor Gasak 11 Motor dalam Sepekan

Selasa, 22 November 2016 – 08:34 WIB

jpnn.com - BOGOR – Petualangan AC (37), warga Kampung Bababkan Talaga RT 04/08, Desa Pabuaran, Sukamakmur, Kabupaten Bogor, di dunia hitam harus berakhir.  

Spesialis pencuri kendaraan bermotor (curanmor) tersebut, ditangkap setelah ketahuan melakukan aksinya yang ke-12 di bawah JPO depan RM Padang Simpang Raya Jalan Pajajaran Bogor.

BACA JUGA: Istri Siri Glamor, Suami Pengangguran, Akhirnya Jual Narkoba

Kami menangkap pelaku pada Kamis (17/11) sekitar 17:00WIB. Ketika itu pelaku hendak mencuri di bawah JPO depan RM Padang Simpang Raya Jalan Pajajaran Bogor,” ujar Kapolsek Bogor Tengah Kompol Syaifuddin Gayo kepada Radar Bogor, kemarin (21/11).

Dari tangan pelaku polisi menyita barang bukti berupa alat dan hasil kejahatan. 

BACA JUGA: Waspada! Ini Cara Kerja Penipu Modus Operator Internet Banking

Di antarannya, satu set kunci palsu berupa kunci leter T yang disembunyikan di dalam  tas kecil yang dibawanya.

Dari hasil pemeriksaan polisi, AC alias Batak bin Ace mengaku telah melakukan aksi sebanyak sebelas kali pencurian sepeda motor.  

BACA JUGA: Pura-Pura jadi Badut, Curi Motor Ibu Kos

Tujuh di antarannya di wilayah Kota Bogor dan empat TKP di luar. 

“Pelaku tidak sendiri tapi bersama temannya. Ada tiga orang,” ucap Gayo.

Polisi kata dia, saat ini tengah mendalami hasil pencuriannya kompoltan AC tersebut. 

Komplotan ini menjual barang hasil curian kepada seseorang berinisial A. 

“Kita  sedang mengembangkannya dan mengejar pelaku lain. Kita baru mengamankan dua unit sepeda motor,” ungkapnya.

Setelah diperiksa, AC adalah seorang residivis (manatan narapidana). 

Gayo menambahkan, pada November wilayah Bogor Tengah sudah ada tiga laporan kehilangan motor. 

Karena itu, bagi warga Kota Bogor yang merasa kehilangan agar segera mengubungi Polsek Bogor Tengah.

Dia juga menghimbau para pemilik lokasi pertokoan memasang CCTV. Sebab, rekaman bisa menjadi bukti tindak kejahatan. 

“Himbauan juga kepada para pemilik motor diharapkan menggunakan kunci ganda saat di parkir. Dan jadilah polisi bagi diri sendiri,”tutupnya.
 (rp1/c/dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Miris, Wajah Siswi SD Penuh Lebam Dianiaya Orang Tua


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler