Sri Mulyani Potong Daging Ayam di Pasar, Beli Es Degan

Jumat, 05 Januari 2018 – 12:57 WIB
Menkeu Sri Mulyani saat memotong daging ayam di Pasar Besar Malang. Foto: Bayu Eka Novanto/Radar Malang

jpnn.com, MALANG - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengunjungi Pasar Besar Malang, Jatim, Kamis (4/1). Dia tiba sekitar pukul 14.30.

Sri Mulyani mengajak dialog sejumlah pedagang tradisional. Di sela berinteraksi dengan pedagang ayam potong, Ani –sapaan karibnya– meminjam pisau.

BACA JUGA: Saat Bu Menteri Potong Ayam di Pasar Besar

Tanpa canggung dia memotong-motong daging ayam. Aksi spontan menteri kelahiran Bandar Lampung, 1962, itu membuat para pedagang ger-geran.

Setelah menyapa pedagang ayam, Ani bergeser mendekati pedagang es degan dorong.

BACA JUGA: Realisasi Pembiayaan dalam APBNP 2017 Tembus Rp 364,5 T

Dia memesan sendiri satu gelas es degan. Lantas, satu gelas es degan diminum sampai habis.

Gluk...gluk…gluk. Begitu es degan habis, Ani langsung mengeluarkan uang pecahan Rp 5 ribu.

BACA JUGA: Fadli Zon Soroti Hasrat Pemerintahan Jokowi Menambah Utang

’’Jangan Bu Menteri, ini gratis untuk Ibu,’’ tolak pedagang.

’’Tidak-tidak, terima saja uangnya karena saya ingin membeli kok,’’ jawab Ani. (jaf/abm/c19/oki)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pemerintah Bakal Geber Pajak E-Commerce


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler