Sri Mulyani Siap Hadapi Pansus

Jumat, 08 Januari 2010 – 19:10 WIB
JAKARTA - Menteri Keuangan Sri Mulyani mengaku siap dan akan mendatangi panggilan Pansus skandal Bank Century DPR"Saya pasti akan datang ke Pansus," kata Sri Mulyani kepada wartawan di Jakarta, Jumat (8/1).

Untuk menghadapi pansus, Sri Mulyani mengaku dirinya terus membekali dengan doa

BACA JUGA: Satgas Tidak akan Intervensi KPK

"Ya, saya membekali diri dengan doa
Agar saat dipanggil pansus bisa datang dan memberikan keterangan dengan baik," ujarnya.

Meski begitu, sejauh ini ia mengaku belum mengetahui kapan Pansus DPR akan memanggil dirinya

BACA JUGA: Waspadai Tingginya Harga Gula

"Saya belum tahu
Coba saja tanyakan ke Pansus

BACA JUGA: Anggodo Mungkin Saja Langsung Tersangka

Sampai saat ini belum ada pemanggilan untuk saya," ujarnya menegaskan.

Lebih jauh Sri Mulyani menyatakan  dirinya siap diperiksa kapan pun jugaNamun, ia belum tahu kapan akan diperiksa“Masalah kapan tidak tahu, tanya saja sama PansusPansus kan yang menetapkanTanggal berubah terus,” kata Sri Mulyani.

Menteri Keuangan yang juga Ketua Komite Stabilitas Sektor Keuangan (KSSK), Sri Mulyani dijadwalkan memberi keterangan ke Panitia Angket Kasus Bank Century DPR, 13 Januari mendatangIa dipanggil bersamaan dengan mantan Wapres Jusuf Kalla.(aj/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... IUP Minerba Harus Dilelang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler