Stok Daging Sapi Aman, Pemerintah Buka Keran Impor

Kamis, 30 Maret 2017 – 20:38 WIB
Amran Sulaiman. Foto: Ken Girsang/JPNN

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengatakan, stok daging sapi menyambut bulan puasa mencapai 40 ribu ton.

Jumlah tersebut dinilai mencukupi kebutuhan masyarakat.

BACA JUGA: Mentan: Harga Daging Sapi Tak Boleh Melebihi Rp 80 Ribu

Namun, pemerintah tetap membuka keran impor.

"Jadi (impor) untuk mengantisipasi. Mana tahu ada pihak yang main-main sehingga harga naik. Jadi aku minta (stok yang ada) ditambah lagi," ujar Amran di sela-sela Seminar Nasional dan Pra Lokakarya Nasional FKPTPI BKS Wilayah Timur dalam rangka Dies Natalis Ke-41 Universitas Sebelas Maret (UNS) Solo, Kamis (30/3).

BACA JUGA: Nilai Ekspor Menurun, Impor Bahan Baku Berkurang

Menurut Amran, impor akan berlaku khusus.

Artinya, aturan itu hanya bagi daerah-daerah yang membutuhkan.

BACA JUGA: Cristian Gonzales Hanya Doyan Daging Impor

Sedangkan untuk daerah yang sudah mampu swasembada daging impor tidak akan masuk.

Salah satunya di Jawa Timur.

"‎Jadi semua yang bisa swasembada, tidak akan masuk daging impor. Hanya Jabodetabek 95 persen impor. Jadi yang sudah swasembada jangan diganggu," ucap Amran.

Dia menambahkan, pola itu akan membuat peternak lokal untung.

Di sisi lain, konsumen dan pedagang juga bakal mendapatkan laba.

‎"Kami menargetkan seluruh wilayah Indonesia akan swasembada daging sapi pada 2026 mendatang," pungkas Amran.(gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... KPK Sita Dokumen Impor di Ditjen Bea Cukai


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
daging sapi   impor  

Terpopuler