Subuh-subuh Tukang Ojek Dapat Penumpang, Eh Ternyata....

Kamis, 09 April 2015 – 20:38 WIB

jpnn.com - PARA tukang ojek di kawasan Cikampek Karawang sepertinya harus meningkatkan kewaspadaan. Salah satu rekan seprofesi mereka, Away, 40 tewas mengenaskan dibunuh begal.

Kejadiannya di Kawasan Industri di Cikampek Rabu (8/4) subuh. Berdasarkan informasi yang dihimpun Lampu Hijau (JPNN Group) pembegalan itu berawal saat Away mangkal di pangkalan ojek di daerah Cikampek. Tak lama kemudian datang seorang lekaki tak dikenal. 

BACA JUGA: Tak Betah Menganggur, Sayat Urat Leher Sendiri

Lelaki itu mengaku bekerja di kawasan industri tersebut dan minta diantar Away. Si tukang ojek itu pun memenuhi permintaan itu. 

Nah, begitu Away mengarahkan motornya di tempat sepi, ternyata penumpangnya itu mengeluarkan sebuah pisau. Tanpa banyak cingcong dia menusukkan pisau itu ke leher Away. Ya pria itu ternyata begal yang berpura-pura menjadi penumpang. 

BACA JUGA: Bandar Ini Jual Sabu-Sabu dan Ineks Hanya untuk Purel-purel Seksi

Away tak berdaya. Dia ambruk dan motornya digondol sang begal. Petugas keamanan pun menemukan saat hari menjelang terang. Dia dilarikan ke RSUD Karawang. “Paling banyak lukanya di bagian belakang, bahkan patahan pisau masih menancap di tubuh korban,” ujar salah seorang petugas kamar mayat RSUD Karawang. (one/mas/jpnn)

BACA JUGA: Bareskrim Bongkar Sindikat Upal Berbagai Negara Rp 16 Triliun

BACA ARTIKEL LAINNYA... Janda Muda Dibacok Kekasihnya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler