Sudah Kantongi Nama Pengganti Mat Halil

Sabtu, 01 April 2017 – 07:39 WIB
Mat Halil (kanan), Dedy Sutanto (ketiga kanan) dan Dimas Galih (kedua kiri) saat berlatih bersama dengan tim Persebaya Surabaya di Lapangan Karanggayam, Surabaya, kemarin (9/1). FOTO: Angger Bondan/Jawa Pos

jpnn.com, SURABAYA - Mat Halil dipastikan harus meninggalkan Persebaya Surabaya lantaran terkena regulasi Liga 2 terkait batasan usia.

Pelatih Persebaya Iwan Setiawan sedang mencari pemain baru untuk menggantikan peran pemain senior itu.

BACA JUGA: Laga Liga 2 Tengah Pekan Bikin Resah

Selain menjadikan M. Irvan sebagai alternatif, Iwan sudah mengantongi satu nama buruan.

Dia adalah Kurniawan Karman, mantan penggawa Timnas U-23 Indonesia.

BACA JUGA: Klub Liga 2 yang Lolos 16 Besar Dapat Rp 400 Juta

Karir Kurniawan banyak dihabiskan di PSM Makassar. Namun kontraknya tak diperpanjang pada tahun 2015.

Pada Indonesia Soccer Championship (ISC) 2016 lalu, Kurniawan memperkuat Persiba Balikpapan.

BACA JUGA: Liga 2: Ketat di Grup 3 dan 4, Grup 8 Home Tournament

Memasuki 2017 ini Kurniawan berstatus free agent. Setelah memutuskan tak lagi memperkuat Persiba, Kurniawan mengadu nasib untuk menjadi bagian dari skuad Green Force.

"Kami dari tim pelatih mencoba mengusulkan dia kepada manajemen. Mudah-mudahan manajemen juga menyetujui apa yang kami minta," harap Iwan seusai sesi latihan Jumat (31/3) pagi di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT).

Menurut Iwan, pengalaman bermain di kompetisi tertinggi menjadi alasan ketertarikannya pada pemain berusia 26 tahun ini.

"Anak itu masih main di Liga 1. Sampai last minute kemarin pun masih di Liga 1," lanjut Iwan.

Kurniawan juga pemain serba bisa. Selain bisa memainkan peran seorang gelandang, ia juga piawai jika dimainkan sebagai winger maupun full-back.

Persebaya mencari pengganti Mat Halil karena pemain yang selama ini menjadi bek kiri utama di tim Persebaya, dipastikan harus pensiun akibat regulasi batasan usia yang ditetapkan PSSI untuk kompetisi Liga 2.

Halil akan menginjak usia 38 tahun pada Juli 2017 nanti. Usianya melebihi batas maksimal pemain di Liga 2, yakni 35 tahun.

Regulasi dari PSSI inilah yang membuat Halil "dipaksa" pensiun dari Persebaya dan jagat sepak bola nasional.

Halil masih ikut berlatih dengan Persebaya. Sosok Halil masih tampak dalam sesi latihan Persebaya di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Jumat (31/3) pagi. Bedanya, Halil tak lagi berada di skuad utama.

Iwan Setiawan, menempatkan bapak dua anak ini sebagai pemain cadangan.

Posisi bek kiri di tim utama Persebaya diisi oleh Abdul Aziz. Sementara M. Syaifuddin digeser dari centre back menjadi bek kanan.

Halil mengaku dia akan tetap berlatih sampai ada pemberitahuan dari manajemen soal statusnya.

Pada sesi latihan kemarin, Halil menjadi player coach bagi pemain cadangan.

Dalam sesi small game, Halil memberikan briefing kepada juniornya dan memberikan instruksi agar mereka tampil serius untuk memberikan perlawanan kepada tim inti Persebaya. (sam/rak)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mau Tidak Mau, Mat Halil Harus Off


Redaktur & Reporter : Soetomo

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Persebaya   Mat Halil   Liga 2  

Terpopuler