Survei: PSI Curi Kursi NasDem di Aceh II

Kamis, 21 Maret 2019 – 11:53 WIB
Survei elektabilitas caleg DPR RI Dapil Aceh 2. Foto: Y-Publica

jpnn.com, JAKARTA - Dari enam partai yang mendapat kursi DPR dari Dapil Aceh II pada pemilu 2014, hanya empat yang berpotensi mempertahankannya. Sementara partai pendatang baru, PSI berpotensi merebut satu kursi.

Survei Y-Publica menunjukkan bahwa petahana yang berhasil mempertahankan kursi adalah, Tagore Abubakar dari PDIP dengan elektabilitas 13,4 persen, disusul Muslim dari Demokrat (8,5 persen) dan Anwar Idris dari PPP dengan (4,3 persen). Sedangkan Ketua DPD Gerindra TA Khalid dengan elektabilitas 11 persen akan mengambil alih kursi rekannya Khaidir Abdurrahman.

BACA JUGA: Hasil Survei: PSI dan 6 Partai Lainnya Gagal Lolos Parlemen

Caleg petahana yang terpental adalah Zulfan Lindan dari Nasdem (3,1 persen) dan Firmandez dari Golkar (2,9 persen). Mereka kemungkinan digantikan anggota DPR dari PKS yang pindah dari Dapil Aceh I dan caleg PSI Kamaruddin.

“Nasir Djamil dan PSI berpeluang menjadi kuda hitam di dapil Aceh II,” ungkap Direktur Eksekutif Y-Publica Rudi Hartono dalam siaran pers di Jakarta, pada Rabu (20/3).

BACA JUGA: Begini Cara Maruf Amin Menyikapi Hasil Survei Litbang Kompas

BACA JUGA: Caleg PSI dan Tommy Soeharto Berebut Kursi Dapil Papua

Mantan kepala daerah turut bersaing dalam bursa pemilihan anggota legislatif kali ini. Hamdan Sati mantan bupati Aceh Tamiang maju dari Demokrat (1,6 persen), sedangkan Ruslan Daud mantan bupati Bireuen pindah dari Gerindra ke PKB (1,4 persen). Politisi senior PAN dan mantan anggota DPD Ahmad Farhan Hamid meraih elektabilitas 0,6 persen.

BACA JUGA: BPN Prabowo – Sandi Ungkap Hasil Survei Internal, Angkanya Mana Bro?

BACA JUGA: NasDem: PSI Jangan Merasa Paling Hebat

Tercatat pula dua caleg PSI yaitu Ramadlan (2,1 persen) dan Cut Ernita (1,1 persen). Masih ada sejumlah nama caleg yang lain dengan elektabilitas kecil, yang jika ditotal keseluruhannya tersisa 10,9 persen. “Sedang yang belum menentukan pilihan mencapai 26,5 persen,” pungkas Rudi. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Caleg PSI dan Tommy Soeharto Berebut Kursi Dapil Papua


Redaktur & Reporter : Adil

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler