Survei Terbaru soal Pj Gubernur DKI, Warga Jakarta Maunya Bahtiar, Angkanya Telak

Sabtu, 01 Oktober 2022 – 17:12 WIB
Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar kandidat terkuat Pj Gubernur DKI Jakarta. Foto: tangkapan layar hasil survei Trust Indonesia Research & Consulting.

jpnn.com - JAKARTA – Hasil survei Trust Indonesia Research & Consulting menyimpulkan warga Jakarta menghendaki Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri Bahtiar yang menjadi Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta.

Trust Indonesia melakukan survei dengan meminta pandangan para pakar (expert) tentang tiga calon Pj Gubernur DKI Jakarta.

BACA JUGA: Calon Pj Gubernur DKI Mengerucut 2 Nama, Politikus Senior: Doktor Bahtiar Memang Mumpuni

Jumlah responden survei model key opinion leader ini 112 responden, terdiri dari 8 profesi yaitu birokrat, akademisi, pengusaha, tokoh masyarakat, media (pers), aktivis mahasiswa, LSM dan pengamat politik.

Responden dimintai pendapat mengenai kapasitas dan integritas terhadap 3 calon Pj gubernur DKI Jakarta yang namanya sudah diusulkan DPRD, pengalaman, serta sikap anti-korupsi masing-masing calon.

BACA JUGA: Prof Ryaas Rasyid soal Pj Gubernur DKI Jakarta: Kalau dari Sumber, ya Pak Bahtiar

Responden juga diminta menilai kinerja 3 calon Pj Gubernur DKI selama ini.

Diketahui, Bahtiar merupakan birokrat karier yang saat ini menduduki jabatan eselon I Kemendagri, sebagai Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum. Pernah menjadi Pj Gubernur Kepulauan Riau.

BACA JUGA: Sylviana Murni Singgung Pj Gubernur DKI: Bang Bahtiar, Siap-Siap Ya

Heru Budi Hartono pernah menjadi Wali Kota Jakarta Utara, saat ini Kepala Sekretariat Presiden.

Marullah Matali yang saat ini menduduki kursi Sekdaprov DKI Jakarta, pernah menjadi Wali Kota Jakarta Selatan.

Sebanyak 6,3 persen responden menyatakan “sangat puas” terhadap kinerja Heru. Sebanyak 29,8 persen menyatakan puas. Responden yang menyatakan “tidak puas” terhadap kinerja Heru mencapai 47,1 persen. Sangat tidak puas 16,14 persen.

“Dengan demikian, tingkat kepuasan terhadap Heru Budi 36,1 persen,” ujar Ahmad Fadli, Direktur Trust Indonesia saat menyampaikan hasil surveinya pada acara diskusi bertema “PJ Gubernur DKI Jakarta & Upaya Meredam Polarisasi Politik”, yang digelar secara daring dari Jakarta, Sabtu (1/10).

Tingkat Kepuasan terhadap Kinerja Bahtiar, Telak

Sementara, untuk kinerja Bahtiar, 41,4 persen menyatakan sangat puas. Yang puas 34,8 persen, tidak puas 17,6 persen, dan sangat tidak puas 6,3 persen.

“Tingkat kepuasan terhadap kinerja Bahtiar mencapai 76,2 persen,” kata Ahmad Fadli.

Adapun tingkat kepuasan Marullah Matali lebih tinggi disbanding Heru, yakni 52,4 persen. Perinciannya, yang menyatakan sangat puas 21,4 persen, puas 31,0 persen. Yang tidak puas 34,2 persen dan sangat tidak puas 13,4 persen.

Menjawab pertanyaan siapa calon gubernur DKI Jakarta yang terbaik, responden menyebut nama Bahtiar dengan 59,8 persen, disusul Matali 35,7 persen, dan terakhir Heru Budi 4,5 persen.

Survei dilakukan secara online dalam rentang waktu 3 hari yaitu pada 28-30 September 2022.

Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling (non-probability sampling) dengan merumuskan kriteria spesifik yang akan diteliti terlebih dahulu. Jadi, tidak menggunakan margin of error.

Arif: Bahtiar Jauh Lebih Berpengalaman

Pembicara lain pada diskusi tersebut, pengamat politik Arif Nurul Iman secara lugas menyatakan memang Bahtiar yang paling pas menggantikan Anies Baswedan.

Direktur Eksekutif IndoStrategi Research & Consulting itu mengatakan bahwa Pj Gubernur DKI Jakarta harus punya kemampuan mencegah dan meredam polarisasi politik di masyarakat.

Pasalnya, saat ini sudah masuk tahun politik jelang Pemilu Serentak 2024. Potensi konflik politik di Jakarta cukup besar.

“Maka, Pj gubernur DKI Jakarta harus mampu meredam polarisasi politik 2024. Pak Bahtiar (Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri) juga punya pengalaman menjadi Pj gubernur. Pak Bahtiar jauh lebih berpengalaman dari calon lainnya,” ujar Arif Nurul Iman. (sam/jpnn)


Redaktur & Reporter : Soetomo Samsu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler