Syamsul Senang Banyak yang Tengok

Sabtu, 23 Oktober 2010 – 18:58 WIB

JAKARTA -- Anggota Komisi III DPR Martin Hutabarat menengok Gubernur Sumut Syamsul Arifin di rumah tahanan (rutan) Salemba, Jakarta Pusat, Sabtu (23/10)Usai bertemu tersangka kasus dugaan korupsi APBD Langkat 2000-2007 itu, Martin bercerita, tidak ada raut kesedihan di muka Syamsul.

"Pak Syamsul tetap tegar

BACA JUGA: Saat Ini Momentum Terbaik untuk Reshuffle

Tidak ada keluhan apa-apa, gembira-gembira saja," ujar Martin, politisi dari Partai Gerindra itu, kepada wartawan yang menemuinya di halaman luar Rutan Salemba
Diceritakan, Syamsul kelihatan gembira lantaran banyak yang membesuknya

BACA JUGA: Ical Tengok Syamsul di Rutan Salemba

Para pembesuk diminta untuk ikut mendoakan atas nasib yang dialaminya ini.

Memang, Syamsul masih tampak segar
Gerakan-gerakannya masih gesit saat menerima tamu pembesuk yang datang silih berganti

BACA JUGA: Penembak Mahasiswa Polisi Non-Seragam

Berdasarkan pantuan JPNN yang masuk ke ruangan dalam rutan, para tamu yang berbaur dengan para pendukung setianya, duduk-duduk di sebuah ruangan yang lumayan luas.

Seperti diberitakan, Syamsul yang saat ini Ketua DPD Golkar Sumut itu ditahan KPK pada Jumat (22/10) malamMantan bupati Langkat itu menjadi tersangka kasus dugaan korupsi dana APBD Langkat Tahun 2000-2007Berdasarkan keterangan resmi Jubir KPK Johan Budi, perhitungan sementara ada  kerugian negara sebesar Rp99 miliar dalam kasus tersebut(sam/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... SBY Lantik Timur, Jakgung Tunggu Ketua KPK Baru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler