Tak Ada Keputusan soal Dana Aspirasi

Kamis, 17 Juni 2010 – 14:31 WIB
JAKARTA - Dana aspirasi Rp 15 miliar per anggota dewan yang diusulkan Fraksi Partai Golkar, kini prosesnya masih menggantungHhal itu terjadi setelah rapat paripurna DPR RI, Kamis (17/6), tidak memutuskan apapun terkait dana  tersebut.

"Laporan Badan Anggaran (Banggar) ini baru pembicaraan pendahuluan dalam rangka penyusunan RAPBN 2011

BACA JUGA: Satgas Desak KPK Selidiki Rekening Jenderal Polisi

Jadi, untuk dana aspirasi, belum ada pembahasan apa-apa," kata pimpinan DPR RI, Pramono Anung, di hadapan anggota sidang paripurna, Kamis (17/6).

Hal yang sama pun diungkapkan oleh Wakil Ketua Banggar DPR RI, Olly Dondokambey
Politisi PDIP ini menegaskan, dalam pembahasan panja belum diputuskan tentang dana aspirasi

BACA JUGA: Ketika Capek Menulis Mirip

Yang ada hanyalah catatan saja, sebab dalam rapat panja, beberapa anggota mengusulkan dana aspirasi dimasukkan dalam RAPBN 2011.

"Tidak benar kalau sudah ada keputusan
Yang ada hanya catatan saja

BACA JUGA: Panja Panggil Penyidik Sisminbakum

Perlu ditegaskan lagi, sampai saat ini Fraksi PDIP tetap menolak (usulan) dana aspirasi," tandasnya.

Olly yang ditemui usai rapat paripurna menambahkan, sah-sah saja kalau ada niat ingin meningkatkan kesejahteraan rakyat di dapil masing-masingNamun katanya, bukan berarti itu dilakukan dengan melanggar undang-undang.

"Hak DPR kan menentukan anggaran eksekutif(Itu) yang mengelola eksekutifKalau kita mau kelola sendiri dana untuk masyarakat, apa itu tidak melanggar aturan? Jadi, harus dipikir matang-matang ini," terangnya(esy/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Penetapan Biaya Haji Mundur Juli


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler