jpnn.com - JAKARTA - Menteri Koordinator Bidang Maritim dan Sumber Daya Rizal Ramli tak terlihat dalam jumpa pers terkait perkembangan dwelling time atau lamanya waktu bongkar muat di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Perkembangan mengenai dwelling time hanya disampaikan oleh Ketua Satgas Dwelling Time Agung Kuswandono dan beberapa perwakilan dari dirjen terkait di Gedung BPPT, Jakarta, Rabu (23/9).
BACA JUGA: Ini Enam Provinsi dengan Penyerapan Kredit Rumah Tertinggi
Lalu kemana menteri Rizal? Menurut salah seorang stafnya, mantan menko perekonomian era Gus Dur itu masih berada di Amerika Serikat (AS) melakukan sejumlah kunjungan.
“Bapak masih di luar negeri, belum pulang, kemarin berangkatnya,” kata Fauzan.
BACA JUGA: Buat Ibu yang Bayi-nya Lahir Prematur, Sediakan Popok Khusus Ini Ya...
Belakangan, mantan kepala BULOG itu memang irit bicara saat hendak dicegat oleh awak media. Terlebih bila dimintai komentarnya terkait perseteruannya dengan Dirut PT Pelindo II, RJ Lino. Pria berkacamata itu langsung buru-buru pergi.(chi/jpnn)
BACA JUGA: Begini Kelakuan Oknum Nakal di Pelabuhan Tanjung Priok
BACA ARTIKEL LAINNYA... Rupiah Tembus 14.500 per USD, tapi tak Sendirian
Redaktur : Tim Redaksi