Tak Perlu Doa Khusus Pansus

Senin, 01 Maret 2010 – 20:28 WIB
Sri Mulyani. Foto : Bloomberg
JAKARTA - Menjelang pembacaan kesimpulan akhir fraksi-fraksi di Pansus Century, Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani justru tampak tenang-tenang sajaSri yang dinilai banyak fraksi sebagai pihak yang paling bertanggungjawab terhadap dugaan penyimpangan kucuran dana bailout Bank Century, mengaku tak mempersiapkan doa khusus untuk menghadapi hasil akhir penelusuran Pansus yang hampir tiga bulan ini menyita perhatian publik.

"Tidak ada doa khusus, karena tiap hari juga sudah berdoa," kata Sri kepada wartawan, Senin (1/3), usai menghadiri rapat kerja dengan Badan Anggaran (Banggar) DPR RI, dalam rangka pembahasan RUU tentang Pertanggungjawaban atas Pelaksanaan APBN 2008.

Sri malah balik bertanya kepada wartawan, saat disinggung soal persiapan khususnya menjelang akhir masa kerja Pansus Century

BACA JUGA: Tak Datang RDP, Dirjen Pajak Dianggap Arogan

"Apanya yang harus saya persiapkan? Maunya saya mempersiapkan bagaimana?" ucap Sri, yang sore itu mengenakan batik warna cokelat.

Sri pun memastikan, bahwa bila akhirnya namanya disebutkan sebagai pihak yang paling bertanggungjawab terhadap kucuran dana Rp 6,7 triliun tersebut, ia tetap akan tenang-tenang saja
"Insya Allah, kalian (wartawan, Red) yang membuat saya tenang juga kan

BACA JUGA: Mekanisme Impeachment Semakin Jelas

Soalnya doa kalian baik
Ya, Insya Allah juga baik

BACA JUGA: Pansus Gaungkan Kembali Penonaktifan

Soal nama, kalau disebutkan, ya, baik," katanya sambil tersenyum.

Perihal tudingan banyak pihak bahwa dirinya tidak bertanggungjawab dalam kasus Century, Sri justru membandingkan tudingan tersebut dengan pujian dari para bankir yang mengatakan bahwa keputusan bailout Bank Century yang dibuat pemerintah sudah benar"Siapa yang tidak bertanggungjawab? Nyatanya, kebijakannya dikatakan bagusArtinya, kalau yang bertanggungjawab (dalam) kebijakan dan kebijakannya dikatakan bagus, ya, harusnya dipuji kan?" kata Sri lagi dengan nada tegas(afz/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hujan Lebat, 10 Titik Pohon Tumbang Bikin Macet


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler