Tak Seperti Ditiup Angin, Goyangan di Kebun Kacang Buat Penasaran, Setelah Dicek Ternyata...

Senin, 18 Januari 2016 – 09:05 WIB
ILUSTRASI. FOTO: Pixabay.com

jpnn.com - AMLAPURA – Apes dialami I WST (50) dengan pasangan perempuannya, Ni WS (40). Pasangan bukan suami – istri ini tepergok melakukan adegan layak sensor di kebun kacang milik warga Desa Pempatan, Kecamatan Rendang, Karangasem, Bali, Sabtu (16/1) sekitar pukul 12.00 Wita. Keduanya tepergok pemilik lahan yang kebetulan memetik buah jambu.

Kapolsek Rendang Kompol Ketut Suartika Adnyana membenarkan kejadian itu. Saat ini, keduanya masih diproses di Mapolsek Rendang.

BACA JUGA: Pro Kontra Pemakaman Pelaku Bom Thamrin, Simak Apa Kata Mereka

“Hasil pemeriksaan, keduanya melakukan adegan tak senonoh itu atas dasar suka sama suka. Tapi, masing-masing sudah mempunyai suami-istri,” ujar Kompol Suartika Adnyana, seperti dilansir Bali Express (Grup JPNN.com), Senin (18/1). 

Penangkapannya kedua pasangan selingkuh ini terbilang unik. Berawal dari pemilik lahan memetik buah jambu. Tanpa disengaja, pemilik lahan melihat kebun kacangnya bergoyang-goyang. Goyangannya berbeda, tidak sama seperti saat digoyang angin kencang. Penasaran dengan apa yang terjadi, pemilik lahan lalu mendekati kebun kacangnya.

BACA JUGA: Dua Jam Diburu, Pelaku Curas Tertangkap

Celaka, dua orang berlainan jenis ternyata sedang asyik berhubungan badan. Saat tepergok, I WST sempat melawan, hingga pemilik lahan berteriak minta tolong. Teriakan itu membuat I WST dan NI WS terpojok. Pasalnya, teriakan itu justru mengundang warga lain datang ke lokasi. Mereka pun ditangkap dan digelandang ke Mapolres Rendang.

“Sementara kasusnya masih dikembangkan. Yang pasti, tidak ditemukan ada unsur pemaksaan. Mereka mengakui berbuat atas dasar suka sama suka,” ujar Kompol Suartika. (wan/rdr/mus/fri/jpnn)

BACA JUGA: Mobil Terbakar di Parkiran Mall, Pengunjung Panik, Brimob Turun Tangan

BACA ARTIKEL LAINNYA... Anggota Gafatar Dari Berau Bakal Kembali ke Surabaya


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler