Tambah Gerai, KFC Terbitkan Obligasi

Kamis, 15 September 2011 – 03:49 WIB

JAKARTA - Perusahaan makanan cepat saji PT Fast Food Indonesia (pemilik brand KFC), menawarkan kupon bunga obligasi I/2011 senilai Rp 200 miliar dengan kisaran 9 sampai 9,8 persenMayoritas dana akan digunakan untuk ekspansi gerai penjualan.

Surat utang tersebut diterbitkan dalam satu seri dengan jangka waktu selama lima tahun

BACA JUGA: IHSG Siap-Siap Rebound

Bertindak sebagai penjamin emisi obligasi adalah PT OSK Nusadana Securities
Sedangkan bertindak sebagai Wali Amanat obligasi adalah PT Bank Rakyat Indonesia.

"Obligasi tersebut menggunakan tingkat bunga tetap

BACA JUGA: New Honda Jazz Tetap Dominan

Pembayarannya akan dilakukan setiap tiga bulan
Pembayaran bunga pertama dilaksanakan pada 6 Januari 2012,? ujar Direktur PT OSK Nusadana Securities, Mardy Sutanto di Jakarta, Rabu (14/9)

BACA JUGA: Bandel, BPMigas Copot Bos Migas Asing



Masa pembentukan harga (book building) berlangsung sejak 14 September 2011 hingga 23 September 2011Sedangkan penjatahan pada 5 Oktober 2011 dan pencatatan di Bursa Efek Indonesia (BEI) akan dilakukan pada 7 Oktober 2011Obligasi tersebut memiliki rating id AA (double A) dari PT Pemeringkat Efek Indonesia (Pefindo).

Mardy mengatakan, obligasi tersebut tidak dijamin dengan jaminan khususPemilik jaringan restoran Kentucky Fried Chicken (KFC) menggunakan seluruh harta kekayaan perseroan, baik barang bergerak maupun tidak bergerak sebagai jaminan utang.

Direktur PT Fast Food Indonesia Justinus Dalimin Juwono mengatakan, sebesar 68 persen dana hasil obligasi atau Rp 136 akan digunakan untuk pendirian gerai baru KFCInvestasi untuk masing-masing gerai sekitar Rp 7 miliar sampai Rp 8 miliar

Selain itu, sebesar Rp 48 miliar atau 24 persen untuk renovasi gerai yang tersedia, Rp 14 miliar atau 7 persen untuk perluasan gedung produksi, dan Rp 2 miliar atau 1 persen untuk pembangunan gudang-gudang baruUntuk pembangunan gerai, PT Fast Food Indonesia memasang target 25 gerai pada tahun ini

Hingga awal September 2011, perseroan telah membangun lima gerai KFC, baik di wilayah Jawa maupun luar JawaSementara 20 gerai akan diselesaikan dalam empat bulan tersisa"Saat ini kami tengah mengejar pembangunannyaDiharapkan seluruhnya bisa selesai tahun ini," katanya(gen/fat)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Telkom Incar Perusahaan Non-Telko


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler